Edukasi Kultura
Vol 7, No 2 (2020): JURNAL EDUKASI KULTURA

PENGEMBANGAN BAHAN AJAR TEKS CERITA FABEL BERBASIS KEARIFAN LOKAL PADA KELS VII SMP NEGERI 1 RAYA KABUPATEN SIMALUNGUN

M. Afiv Toni Suhendra Saragih (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Jan 2022

Abstract

Abstrak- Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan bahan ajar cerita fabel berbasis kearifan lokal pada siswa kelas 7 SMP Negeri 1 Raya. Jenis penelitian termasuk Research and Development. Produk yang dikembangkan adalah modul teks cerita fabel berbasis kearifan lokal untuk 7 siswa SMP Negeri 1 Raya yang berkualitas dan layak untuk digunakan sebagai bahan ajar individu. kelayakan bahan ajar berupa modul divalidasi oleh ahli materi dan ahli desain pembelajaran. Kelayakan bahan ajar oleh ahli materi termasuk dalam kriteria sangat baik dengan aspek kelayakan isi 86,54%, kelayakan penyajian 86,76%, dan kelayakan aspek kebahasaan 81,73%. Kelayakan desain oleh ahli desain termasuk dalam kriteria sangat baik dengan aspek ukuran modul dengan skor rata-rata 81,5%, desain sampul modul dengan skor rata-rata 84,72%, dan desain modul dengan skor rata-rata 86, 25%. Hasil tes teks berita siswa setelah menggunakan modul teks berita meningkat sebesar 12,50, dengan rata-rata pretest 67,56 atau sebelum menggunakan modul, sedangkan hasil belajar posttest atau setelah menggunakan modul adalah 80,06.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

kultura

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Edukasi Kultura merupakan jurnal elektronik dan cetak nasional yang merupakan wadah penerbitan artikel penelitian original yang terkait dengan penelitian pendidikan bahasa, sastra, dan budaya. Jurnal ini dikelola oleh Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia PPs Universitas Negeri Medan. ...