G-Couns: Jurnal Bimbingan dan Konseling
Vol 5, No 1 (2020): G-Couns Jurnal Bimbingan dan Konseling

PENGARUH PEKERJAAN ORANG TUA DAN LAYANAN INFORMASI KARIR TERHADAP KEMATANGAN KARIR MELALUI MINAT KARIR PESERTA DIDIK SMA NEGERI 1 PRINGSURAT

Jumeno, - (Unknown)
Sugiyo, - (Unknown)
Djafar, Muh. (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: 1) menganalisa pengaruh pekerjaan orang tua terhadap minat karir, 2) menganalisa pengaruh layanan informasi karir terhadap minat karir, 3) menganalisa pengaruh pekerjaan orang tua terhadap kematangan karir, 4) menganalisa pengaruh layanan informasi karir terhadap kematangan karir, 5) menganalisa minat karir memediasi pengaruh pekerjaan orang tua terhadap kematangan karir, 6) menganalisa minat karir memediasi pengaruh layanan informasi karir terhadap kematangan karir, 7) menganalisa pengaruh minat karir terhadap kematangan karir. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik SMA Negeri 1 Pringsurat yang berjumlah 245 orang, dengan sampel sebanyak 142 secara proportional random sampling. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan skala psikologi. Teknik analisa data dengan menggunakan regresi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) terdapat pengaruh positif dan signifikan pekerjaan orang tua terhadap minat karir sebesar 35%, 2) terdapat pengaruh positif dan signifikan layanan informasi karir terhadap minat karir sebesar 38,2%, 3) terdapat pengaruh positif dan signifikan pekerjaan orang tua terhadap kematangan karir sebesar 32,1%, 4) terdapat pengaruh positif dan signifikan layanan informasi karir terhadap kematangan karir sebesar 43,9%, 5) terdapat pengaruh positif dan signifikan pekerjaan orang tua terhadap kematangan karir dimediasi minat karir sebesar 35,5%, 6) terdapat pengaruh positif dan signifikan layanan informasi karir terhadap kematangan karir dimediasi minat karir sebesar 49,5%, 7) terdapat pengaruh positif dan signifikan minat karir terhadap kematangan karir sebesar 35,4%.Kata kunci: pekerjaan orang tua, layanan informasi karir, minat karir, dan kematangan karir.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

bk

Publisher

Subject

Education Physics Other

Description

Diterbitkan sebagai media publikasi hasil penelitian dan karya ilmiah dalam bidang ilmu Bimbingan dan Konseling sebagai upaya meningkatkan dan mengimplementasikan teori serta praktik layanan Bimbingan dan Konseling. G-COUNS: Jurnal Bimbingan dan Konseling merupakan rujukan media publikasi ini untuk ...