Jurnal Psikologi Ulayat: Indonesian Journal of Indigenous Psychology
Vol 7 No 2 (2020)

Efikasi diri guru, pemahaman tentang karakter siswa, dan pemahaman tentang keterampilan Abad ke-21 sebagai prediktor gaya mengajar tipe fasilitator

Aditya Wiranata Sa'pang (Sekolah Dian Harapan, Daan Mogot)
Rijanto Purbojo (Fakultas Psikologi, Universitas Pelita Harapan)



Article Info

Publish Date
16 Jun 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh efikasi diri guru, pemahamannya tentang karakter siswa generasi Z, dan pemahamannya tentang keterampilan abad ke-21 terhadap gaya mengajar guru tipe fasilitator di Sekolah Dian Harapan Jakarta. Metode yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan jumlah partisipan 60 orang. Data diperoleh melalui kuesioner yang terdiri dari Teachers’ Sense of Efficacy Scale, Karakteristik Generasi Z, West Virginia 21st Century Teaching and Learning Survey, dan Teaching Style Survey. Analisis data dan uji hipotesis dilakukan dengan analisis regresi linear berganda dan uji F Simultan. Hasil yang diperoleh adalah sebesar 60.7% efikasi diri guru, pemahaman guru tentang karakter siswa generasi Z, dan keterampilan abad ke-21 berkontribusi secara simultan terhadap gaya mengajar guru tipe fasilitator. Dengan demikian, ketiga faktor tersebut berperan penting dalam gaya mengajar guru tipe fasilitator.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jpu

Publisher

Subject

Humanities Health Professions Social Sciences

Description

Jurnal Psikologi Ulayat: Indonesian Journal of Indigenous Psychology (JPU) is a peer-reviewed scientific journal that stands as a forum to facilitate communication, dissemination, and enhancement of ideas within scholars in the field of psychology and social sciences by showcasing high-quality works ...