JURNAL GIZI DAN KESEHATAN
Vol 7 No 14 (2015): JURAL GIZI DAN KESEHATAN

Perbandingan Efektifitas Kompres Hangat dan Plester Kompres dalam Menurunkan Suhu Tubuh pada Bayi Usia 0-1 Tahun yang Mengalami Demam

Sri Ramadani (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Sep 2015

Abstract

Kompres hangat dan plester kompres merupakan penatalaksanaan non farmakologis yangdapat diberikan kepada bayi yang mengalami demam. Apabila demam pada bayi tidak segeraditangani maka dapat mengakibatkan kerusakan jaringan khususnya sistem syaraf pusat dan otot,sehingga dapat mengakibatkan kematian. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahuiperbandingan efektivitas kompres hangat dan plester kompres dalam menurunkan suhu tubuh padabayi usia 0-1 tahun yang mengalami demam di Puskesmas Bergas Kabupaten SemarangPenelitian ini menggunakan rancangan non equivalent contrl group design. Banyaknyasampel yang digunakan dalam penelitan ini adalah 30 bayi dengan 15 bayi pada masing-masingperlakuan yang dipilih dengan cara accidental sampling. Penelitian ini dilakukan selama 20 menitpada masing-masing perlakuan dengan meletakkan waslap hangat pada area frontal, aksila,inguinal, sedangkan plester kompres hanya pada area frontal.Hasil penelitian menunjukkan ada perbedaan yang signifikan suhu tubuh bayi sebelum dansesudah diberikan kompres hangat di Puskesmas Bergas Kab. Semarang dengan p-value 0,000 < α(0,05), ada perbedaan yang signifikan suhu tubuh bayi sebelum dan sesudah diberikan plesterkompres di Puskesmas Bergas Kab. Semarang dengan p-value 0,000 < α (0,05), ada perbedaan yangsignifikan efektivitas kompres hangat dan plester kompres dalam menurunkan suhu tubuh bayi yangmengalami demam di Puskesmas Bergas Kab. Semarang p-value 0,007 < α (0,05), dimana kompreshangat lebih efektif menurunkan suhu tubuh bayi usia 0-1 tahun yang mengalami demamdibandingkan dengan plester kompres.Disarankan kepada keluarga dan instansi untuk dapat mengaplikasikan metode kompreshangat untuk menurunkan suhu tubuh pada bayi usia 0-1 yang mengalami demam.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

JGK

Publisher

Subject

Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Materials Science & Nanotechnology Public Health Other

Description

Jurnal Gizi dan Kesehatan adalah terbitan berkala nasional yang memuat artikel penelitian (research article) di bidang gizi dan kesehatan. Jurnal Gizi dan Kesehatan diharapkan dapat menjadi media untuk menyampaikan temuan dan inovasi ilmiah di bidang gizi dan kesehatan kepada para praktisi di bidang ...