Jurnal Tekno Kompak
Vol 15, No 2 (2021): Agustus

Penambahan Fitur Laporan Pengerjaan Sholat Dan Hapalan Al-Qur’an Pada Aplikasi Media Komunikasi Siswa SDIT

Desi Windi Sari (Universitas Sriwijaya)
Abdul Haris Dalimunthe (Universitas Sriwijaya)
Melia Sari (Universitas Sriwijaya)



Article Info

Publish Date
17 Aug 2021

Abstract

Abstrak−Penelitian dengan judul “Perancangan Aplikasi Mobile Sebagai Media Komunikasi Dan Penyebaran Informasi Untuk Sekolah Dasar Berbasis Android” telah dilakukan pada tahun 2019. Penelitian tersebut menghasilkan aplikasi mobile yang dapat diimplementasikan di sekolah dasar. Namun khusus pada Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) terdapat suatu kegiatan yang mewajibkan para siswa untuk melaporkan pengerjaan sholat sehari-hari melalui pemantauan guru beserta orang tua dan juga hapalan Al-Qur’an terutama surat pendek sebagai syarat kelulusan. Sehingga penambahan fitur laporan pengerjaan sholat dan hapalan Al-Qur’an siswa pada aplikasi mobile tersebut sangatlah membantu dan bermanfaat untuk SDIT. Fitur tersebut diharapkan kepada guru beserta orang tua dapat membimbing dan memantau siswa dalam kegiatan menjalankan sholat sehari-hari dan menghapal Al-Qur’an guna pembentukan karakter religius. Aplikasi mobile ini berbasis Android dan dirancang dengan menggunakan metodologi Agile Extreme Programming (XP). Aplikasi pengembangan dengan memanfaatkan software Ionic, Personal Home Page (PHP), data base MySQL, serta pengujian sistem mengunakan metode pengujian black box..

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

teknokompak

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Tekno Kompak adalah jurnal Sistem Informasi dan Komputer Akuntansi yang menerbitkan artikel-artikel ilmiah secara berkala enam bulanan setiap bulan Februari dan Agustus. ...