ILKOMNIKA: Journal of Computer Science and Applied Informatics
Vol 3 No 2 (2021): Volume 3, Nomor 2, Agustus 2021

Analisis dan Desain Software Jejaring Kata untuk Menghitung Kemiripan antar Kata Menggunakan Graph Database

Muhammad Rizal Musthofa (Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim)
Bintang Miftaqul Huda (Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim)
Muhammad Zaim Maulana (Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim)
Muhammad Ainul Yaqin (Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2021

Abstract

Jejaring kata atau wordnet merupakan representasi hubungan semantik berupa sinonim antar kata. Saat ini penelitian terkait wordnet berbahasa Indonesia masih begitu minim. Adapun wordnet berbahasa Indonesia yang ada, belum menggunakan graph database sehingga belum bisa menampilkan kemiripan antar kata secara visual. Oleh karena itu, masalah yang dirumuskan pada penelitian ini yaitu cara menentukan tingkat kemiripan antar kata dalam jejaring kata berbahasa indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mendesain software wordnet berbahasa Indonesia untuk menentukan tingkat kemiripan antar kata berbahasa Indonesia. Dengan wordnet ini akan memudahkan proses pencarian nilai similaritas pada suatu kata. Metode yang ada dalam pengembangan aplikasi wordnet menggunakan metode waterfall model yang terdiri dari beberapa tahap requirement, desain, implementasi, verifikasi, dan maintenance. Aplikasi ini terdiri atas struktur dataset kata berbahasa Indonesia berbentuk graph database Neo4J yang digunakan dalam pencarian kemiripan antar dua kata. Proses pencarian nilai similaritas dalam aplikasi ini menggunakan metode path similarity sehingga diperolah nilai kemiripan dari dua kata yang diinputkan ke dalam sistem. Adapun penelitian ini hanya menggunakan dataset kata berbahasa Indonesia dan memiliki jumlah dataset yang masih terbatas. Penelitian ini berkontribusi dalam pengembangan software jejaring kata berbahasa Indonesia menggunakan graph database. Hasil penelitian yang didapat berupa desain software jejaring kata untuk menghitung kamiripan kata menggunakan graph database. Dengan adanya pengembangan software tersebut, mampu menyelesaikan permasalahan seputar perhitungan kemiripan kata.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

ilkomnika

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

ILKOMNIKA: Journal of Computer and Applied Informatics is is a peer reviewed open-access journal. The journal invites scientists and engineers throughout the world to exchange and disseminate theoretical and practice-oriented topics of computer science and applied informatics which covers five (5) ...