Jurnal Pengabdian Seni
Vol 2, No 2 (2021): NOVEMBER 2021

Pelatihan Keterampilan Membuat Kerajinan Bagi Para Anggota PJJI “Armalah”

Toyibah Kusumawati (Program Studi Kriya Seni, Fakultas Seni Rupa Institut Seni Indonesia Yogyakarta)
Listya Asyfa Muhaymina (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Sep 2021

Abstract

Persatuan Janda-Janda Indonesia “Armalah” terdiri atas anggota dengan ekonomi menengah ke bawah, yang sebenarnya sangat memerlukan penghasilan yang bisa memenuhi kebutuhan hidupnya. Oleh karena itu, kegiatan pengabdian ini memberikan pelatihan sulam pita dengan pertimbangan bahwa nantinya mereka dapat menjadikan keterampilan ini sebagai pilihan untuk dikembangkan dalam kehidupannya, sebagai mata pencaharian. Metode pelatihan ini adalah ceramah dan praktik. Hasil kegiatan penyuluhan yang telah dilaksanakan ada beberapa hal yang telah dicapai, di antaranya adalah (1) peserta memahami dan menguasai semua materi yang diberikan dalam pelatihan; (2) pengetahuan, keterampilan, dan daya kreativitas peserta bertambah; dan (3) peserta mampu membuat beberapa macam produk kerajinan sulam pita dan lain-lain.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JPS

Publisher

Subject

Arts Humanities Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdian Seni merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, Institut Seni Indonesia Yogyakarta. Dipublikasikan kali pertama pada tahun 2020, Jurnal Pengabdian Seni adalah jurnal hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat dengan artikel yang ...