Economic Education Analysis Journal
Vol 9 No 2 (2020): Economics Education Analysis Journal

Peran Praktik Pengalaman Lapangan dalam Memediasi Pengaruh Self Efficacy dan Penguasaan MKDK terhadap Kesiapan Menjadi Guru

Wafa, Moh Ainul (Unknown)
Kusmuriyanto, Kusmuriyanto (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Jul 2020

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh self efficacy dan penguasaan mata kuliah dasar kependidikan terhadap kesiapan menjadi guru melalui praktik pengalaman lapangan sebagai variabel intervening Pada Mahasiswa Pendidikan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Semarang. Populasi penelitian adalah mahasiswa Progam Studi Pendidikan Akuntansi tahun angkatan 2015 sebanyak 158 mahasiswa. Sampel penelitian ini adalah 113 mahasiswa yang ditentukan dengan teknik proportional random sampling. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner atau angket. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif, analisis jalur, sobel test. Hasil penelitian menunjukan adanya hubungan positif dan signifikan antara semua variabel secara parsial yakni self efficacy terhadap kesiapan menjadi guru (6,97%), penguasaan MKDK terhadap kesiapan menjadi guru (18,40%), praktik pengalaman lapangan terhadap kesiapan menjadi guru (7,34%), self efficacy terhadap praktik pengalaman lapangan (10,30%), penguasaan MKDK terhadap praktik pengalaman lapanagan (12,18%). Hasil penelitian juga menunjukan bahwa praktik pengalaman lapangan dapat memediasi pengaruh self efficacy dan penguasaan mata kuliah dasar kependidikan terhadap kesiapan menjadi guru. Saran yang diberikan dalam penelitian ini adalah mahasiwa harus lebih memperhatikan ketika menempuh mata kuliah dasar kependidikan, sering membaca literatur, mengikuti seminar kependidikan, dan meningkatkan kepercayaan diri agar memiliki kesiapan menjadi guru.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

eeaj

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Other

Description

Manuscripts for Economic Education Analysis Journal should fall within one of the following categories: Research in economics education: Original theoretical and empirical studies dealing with the analysis and evaluation of teaching methods, learning attitudes and interests, materials, or processes. ...