Jurnal Rekayasa, Teknologi, dan Sains
Vol 3, No 2 (2019)

KONSERVASI KEANEKARAGAMAN HAYATI FLORA DAN FAUNA PADA SITE PLANT PT POLYTAMA PROPINDO

Elli Prastyo (Akademi Minyak dan Gas Balongan)
Puji Astuti Ibrahim (Akademi Minyak dan Gas Balongan)
Hana Rizkia Armis (PT Polytama Propindo)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2019

Abstract

Kebutuhan lahan yang semakin meningkat karena perkembangan industrialisasi telah menyebabkan perusakan habitat, fragmentasi, dan penggantian spesies asli yang sensitif dengan spesies yang tidak asli. Konservasi keanekaragaman hayati menjadi perhatian khususnya pada negara berkembang dimana pertumbuhan penduduk dan industrialisasi semakin meningkat. Pengembangan konservasi merupakan proses untuk menciptakan perencanaan dan pelaksanaan awal sebagai dasar perlindungan ekologi. Partisipasi aktif dari pemangku kepentingan dan masyarakat lokal merupakan strategi penentu keberhasilan keanekaragaman hayati. Oleh karena penting mengkaji tanggung jawab perusahaan dalam usaha perlindungan dan konservasi keanekaragaman hayati. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran PT. Polytama Propindo dalam melaksanakan program konservasi keanekaragaman hayati. Pengambilan data keanekaragaman hayati diperoleh dari site plant PT. Polytama Propindo. Hasil penelitian menunjukkan PT. Polytama Propindo telah memanfaatkan lahan di area site plant untuk konservasi kehati dari tahun 2015 sampai 2019. Indeks biota air, flora, dan fauna mengalami trend peningkatan dari tahun 2015 sampai 2019. Nilai dan prinsip dasar dari konservasi keanekaragaman hayati oleh PT. Polytama Propindo pada site plant berdasarkan pada keselarasan dan pelestarian flora dan fauna endemic khas Kabupaten Indramayu. Kata kunci: PT. Polytama Propindo, Keanekaragaman, hayati, konservasi, indeks, flora, fauna

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

teknologi

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Environmental Science Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

Jurnal Rekayasa, Teknologi, dan Sains (JRETS) adalah media yang mempublikasikan naskah/tulisan ilmiah orisinil hasil penelitian dan kerekayasaan, ulasan atau komunikasi singkat (review), analisis kebijakan atau catatan penelitian singkat serta pikiran dan pandangan dalam bidang rekayasa, teknologi, ...