Inobis: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia
Vol. 1 No. 4 (2018): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi September 2018

Peningkatan Daya Saing Perbankan Melalui Efisiensi Biaya Dengan Metoe Stochastic Frontier Approach

Sholikha Oktavi Khalifaturofi’ah (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2018

Abstract

Penelitian ini mengkaji tentang efisiensi biaya pada bank umum konvensional dan pengaruhnya terhadap total aset dan profitabilitas. Efisiensi merupakan sesuatu yang sangat penting bagi perbankan. Adanya inefisiensi merupakan sinyal utama bahwa terjadi masalah pada perbankan. Dengan menggunakan pendekatan stochastic frontier, didapatkan hasil bahwa ratarata tingkat efisiensi biaya pada bank umum konvensional adalah 93.21%. Data panel pada 17 bank umum konvensional menunjukkan bahwa efisiensi berpengaruh positif tetapi tidak signifikan terhadap profitabilitas dan berpengaruh negatif tetapi tidak signifikan terhadap total aset. Total aset dan ROE dipengaruhi oleh CAR, LDR, dan NIM sedangkan ROA dipengaruhi oleh NIM. Penelitian ini mengimplikasikan bahwa perbankan harus menjaga kecukupan atas modal, besarnya pembiayaan, dan tingkat suku bunga kredit supaya dapat meningkatkan total aset dan profitabilitas. 

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jurnal-inobis

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia (INOBIS), diterbitkan oleh Pengurus Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia, secara berkala empat kali dalam setahun. Jurnal INOBIS bertujuan untuk menyebar luaskan hasil penelitian di bidang manajemen dan bisnis kepada para akademisi, praktisi, ...