JPM : Jurnal Pendidikan Matematika
Vol 7, No 2 (2021): Jurnal Pendidikan Matematika (JPM)

Representasi Matematis Mahasiswa Pada Materi Dimensi Tiga Berdasarkan Teori APOS Selama Online Learning

Yuli Ismi Nahdiyati Ilmi (Universitas Islam Malang)



Article Info

Publish Date
21 Sep 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan representasi matematis mahasiswa selama pembelajaran online pada materi dimensi berdasarkan teori APOS. Jenis penelitan ini yaitu kualitaitif deskriptif, subjek terdiri dari 3, yaitu masing-masing berkemampuan rendah, sedang, dan tinggi. Subjek merupakan mahasiswa prodi pendidikan matematika semester 2 yang telah menempuh mata kuliah telaah materi sekolah menengah 1, khususnya pada materi dimensi tiga. Sumber data berupa hasil scan jawaban dan dianalisis melalui prosedur reduksi data, pengkategorian, dan penarikan kseimpulan. Adapun kesimpulan yang diperoleh yaitu S1 sebagai kategori subjek berkemampuan rendah, representasi yang tampak hanya pada aksi dan proses, sedangkan S2 sebagai kategori berkemampuan sedang terlihat representasi pada aksi, proses, dan objek, sedangkan S3 memenuhi representasi aksi, proses, objek, dan skema.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jpm

Publisher

Subject

Education Mathematics Social Sciences

Description

JPM : Jurnal Pendidikan Matematika (Journal of Mathematics Education) published by Mathematics Education Study Program, Faculty of Teacher Training and Education in Malang Islamic University. Publish twice a year in February and August. Contains writings that are taken from the results of the ...