Jurnal Penelitian Pembelajaran Fisika
Vol 12, No 2 (2021): SEPTEMBER 2021

Meta Analisis Pengaruh Model Pembelajaran Inkuiri Terbimbing Terhadap Pemahaman Konsep Fisika Siswa

Venny Mulyana (universitas negeri padang)
Asrizal Asrizal (universitas negeri padang)
Fatni Mufit (universitas negeri padang)



Article Info

Publish Date
05 Oct 2021

Abstract

Model pembelajaran yang dianggap mampu menguatkan pemahaman konsep peserta didik adalah model inkuiri terbimbing. Inkuiri terbimbing (guided inquiry) merupakan model pembelajaran yang dapat melatih keterampilan siswa dalam melaksanakan proses investigasi untuk mengumpulkan data berupa fakta dan memproses fakta tersebut sehingga siswa mampu membangun kesimpulan secara mandiri guna menjawab pertanyaan atau permasalahan yang diajukan oleh guru. Penelitian tentang pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing pemahaman konsep fisika siswa ditentukan melalui Effect Size (ES). Data penelitian diperoleh dari 10 artikel jurnal nasional dan internasional. Studi meta-analisis didasarkan pada dua kategori, yaitu jenjang kelas dan materi pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; Pertama model inkuiri terbimbing memberikan pengaruh yang tinggi pada jenjang kelas X dan XI, sedangkan untuk kelas XII memberikan pengaruh pada kategori sedang. Kedua model inkuiri terbimbing memberikan pengaruh yang tinggi pada materi pembelajran suhu dan kalor, alat-alat optik dan listrik dinamis, dan untuk materi fluida berda pada kategori sedang.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JP2F

Publisher

Subject

Physics

Description

Jurnal Penelitian Pembelajaran Fisika (JP2F), with a registered number ISSN 2086-2407 (Print), ISSN 2549-886X (online) is a scientific journal published by the Physics Education Study Program Universitas PGRI Semarang. The purpose of the publication of this journal is to disseminate conceptual ...