Jurnal Pendidikan Vokasi
Vol 2, No 3 (2012): November

Evaluasi pelaksanaan teaching factory SMK di Surakarta

Nuryake Fajaryati (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Jan 2013

Abstract

Evaluasi pelaksanaan teaching factory SMK di Surakarta bertujuan untuk mengetahui bagaimana proses pelaksanaan teaching factory SMK di Surakarta. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan evaluasi model formatif-sumatif oleh Scriven yang menekankan pada evaluasi formatif. Populasi penelitian adalah semua SMK di Surakarta yang menjalankan teaching factory berjumlah 9 sekolah dan respondennya adalah 81 guru pengampu kompetensi keahlian yang menjalankan teaching factory di sekolah tersebut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan teaching factory SMK di Surakarta ditinjau dari kegiatan pembelajaran dinyatakan sangat baik (17,28%) oleh 14 guru, baik (39,51%) oleh 32 guru, tidak baik (25,93%) oleh 21 guru, dan sangat tidak baik (17,28%) oleh 14 guru. Sedangkan hasil pelaksanaan teaching factory SMK di Surakarta ditinjau dari proses produksi dinyatakan sangat baik (14,81%) oleh 12 guru, baik (27,16%) oleh 22 guru, tidak baik (44,44%) oleh 36 guru, dan sangat tidak baik (13,58%) oleh 11 guru. AN EVALUATION OF SMK TEACHING FACTORY IN SURAKARTAAn evaluation of the teaching factory implementation in vocational high schools (VHSs) in Surakarta aims to find out he teaching factory implementation process in VHSs in Surakarta. This was a descriptive study with the formative-sumative evaluation model by Scriven emphasizing on the formative evaluation. The population comprised all 9 VHSs in Surakarta carrying out the teaching factory. The respondents were 81 teachers involved in the teaching factory. The results of the evaluation show that the teaching factory in VHSs in Surakarta for the learning activity component is very good (17.28%, 14 respondents), good (39.51%, 32 respondents), poor (25.93%, 21 respondents), and very poor (17.28%, 14 respondents), and for the production proccess component it is very good (14.81%, 12 respondents), good (27.16%, 22 respondents), poor (44.44%, 36 respondents), and very poor (13.58%, 11 respondents).

Copyrights © 2012