SCHOOL EDUCATION JOURNAL PGSD FIP UNIMED
Vol 1, No 1 (2013): SCHOOL EDUCATION JOURNAL PGSD FIP UNIMED

MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE SNOWBALL THROWING DI KELAS V SD

NIZMI PUTRI (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Sep 2014

Abstract

ABSTRAK Masalah yang diteliti dalam penelitian ini adalah  rendahnya hasil belajar siswa pada pelajaran IPA pokok bahasan Daur Air hal itu dapat diketahui dari rendahnya kemampuan siswa dalam menyelesaikan soal-soal yang diberikan. Penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa dengan menggunakan model  pembelajaran kooperatif tipe snowball throwing pada mata pelajaran ipa pokok bahasan Daur Air di kelas V SD Negeri 101788 Marindal I Tahun Ajaran 2011/2012. Jenis penelitian dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilakukan dengan 2 (dua) siklus yang terdiri dari 2 (dua) pertemuan dan 4 (empat) tahap yaitu : perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi Subjek dalam penelitian tindakan kelas ini adalah siswa kelas V SD yang berjumlah 31 orang yang terdiri dari 15 perempuan dan 16 laki-laki. Alat pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan data kuantitatif  berupa test dan data kualitatif berupa observasi. Kata Kunci : Model Kooperatif, Tipe Snowball Throwing, IPA

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

school

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

The journal countains the result of education research, learning research, and service of the public at primary school, elementary school, senior high school and the ...