Jurnal Penelitian Pendidikan
Vol 12 No 1 (2020): Jurnal Penelitian Pendidikan

MODEL PENGUATAN NASIONALISME DAN ISLAM DI PESANTREN DAN LEMBAGA-LEMBAGA PENDIDIKAN ISLAM

Mukodi Mukodi (Unknown)
Sugiyono Sugiyono (Unknown)
Fashihullisan M. (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Dec 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan model penguatan nasionalisme dan Islam di pondok pesantren, serta lembaga-lembaga pendidikan Islam. Jenis penelitian ini merupakan kajian kepustakaan (library research). Sumber data yang digunakan terpilah menjadi dua, yakni sumber data primer dan skunder. Sumber data primer meliputi, beragam pandangan terkait dengan nasionalisme, Islam, pesantren dan pendidikan Islam, yang berasal dari jurnal, buku dan artikel ilmiah. Sumber data skunder, meliputi semua data dan pandangan yang terkait dengan masionalisme dan Islam dari pelbagai referensi. Analisisnya menggunakan deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menemukan bahwa model penguatan nasionalisme dan Islam dapat terpraktikkan secara subtansial dan nyata di berbagai pondok pesantren, serta lembaga pendidikan Islam di Indonesia. Model penguatan nasionalisme dan Islam di pondok pesantren dibagun melalui tiga tahapan secara simultan dan keberlanjutan, melalui penguatan input, penguatan proses, dan penguatan output. Selain itu, penguatan nasionalisme dan Islam di lembaga pendidikan dapat dibagun melalui lembaga pendidikan formal, lingkungan keluarga, dan lingkungan masyarakat.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jpp

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Jurnal Penelitian Pendidikan adalah jurnal peer-review yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat, Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan PGRI Pacitan. Dipublikasikan dua kali setahun pada bulan Juni dan Desember. Jurnal ini menerbitkan makalah penelitian dan kajian ...