Jurnal Bisnis dan Kewirausahaan
Vol 11 No 2 (2018): Jurnal Bisnis dan Kewirausahaan

PENGARUH CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY TERHADAP NILAI PERUSAHAAN

Yeni Angga Puspitasari (Unknown)
Titiek Puji Astuti (Unknown)
Sugiarti - (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Oct 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh corporate social responsibility terhadap nilai perusahaan. Variabel dependen yang digunakan dalam penelitian ini adalah nilai perusahaan yang diukur dengan Tobin’s Q. variabel independen dalam penelitian ini adalah pengungkapan tanggung jawab sosial lingkungan, pengungkapan tanggung jawab sosial lain-lain tenaga kerja, pengungkapan tanggung jawab sosial kesehatan dan keselamatan tenaga kerja, pengungkapan tanggung jawab sosial keterlibatan masyarakat, pengungkapan tanggung jawab sosial produk, pengungkapan tanggung jawab sosial energi, dan pengungkapan tanggung jawab sosial umum. Penelitian ini menggunakan ukuran perusahaan sebagai variabel kontrol. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 20112016. Sampel dalam penelitian ini adalah 32 perusahaan yang dipilih dengan menggunakan metode purposive sampling. Penelitian ini menggunakan analisis regresi data panel sebagai alat analisis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) lingkungan berpengaruh positif signifikan terhadap nilai perusahaan, (2) keterlibatan masyarakat berpengaruh positif signifikan terhadap nilai perusahaan, (3) kesehatan dan keselamatan tenaga kerja berpengaruh negatif terhadap nilai perusahaan, (4) lain-lain tenaga kerja tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan, (5) produk tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan, (6) energi tidak berpengaruh terhadap nilaiperusahaan, (7) umum tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jbk

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah Bisnis dan Kewirausahaan merupakan media publikasi ilmiah yang diterbitkan dua kali setahun oleh Fakultas Ekonomi Universitas Setia Budi, yang bertujuan untuk memberikan sarana komunikasi ilmiah melalui penyampaian berbagai hasil penelitian, artikel ilmiah, tinjauan buku, serta ...