Jurnal Profesi Kependidikan
Vol 2, No 1 Apr (2021)

Peningkatan Hasil Belajar Siswa pada Materi Sistem Organisasi Kehidupan Makhluk Hidup melalui Model Problem Based Learning dan Metode Praktikum

Rahma Rahma (SMPN 2 Galesong Utara)
Alimin Alimin (Universitas Negeri Makassar)
Martiningsih Martiningsih (SMPN 6 Makassar)



Article Info

Publish Date
15 Dec 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa pada materi sistem organisasi kehidupan makhluk hidup melalui model pembelajaran Problem Based Learning dan metode praktikum. Adapun jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dengan subjek penelitian adalah siswa kelas VII G SMPN 2 Galesong Utara yang berjumlah 20 orang. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan tes hasil belajar yaitu tes pilihan ganda dan uraian. Data yang dikumpul dianalisis dengan menggunakan analisis statistik deskriptif dan diperoleh skor rata-rata hasil belajar siswa pada siklus I sebesar 70,50 siklus II 74,20 dan siklus III 80,75. Ketuntasan hasil belajar secara klasikal pada siklus I sebesar 45%. Pada siklus II dan siklus III terjadi peningkatan yaitu 60%, dan 90%. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran Problem Based Learning dan metode praktikum dapat meningkatkan hasil belajar siswaKata Kunci : Model pembelajaran, Problem Based Learning, metode praktikum, hasil belajar, sistem organisasi kehidupan

Copyrights © 2021