JCDD
Vol. 1 No. 2 (2021): Edisi Juli - Desember 2021

PENYULUHAN CUCI TANGAN PADA SISWA SEKOLAH DASAR SEBAGAI UPAYA TANGGAP DARURAT PANDEMIC COVID-19

Nirwana. AR (Universitas Iqra Buru)
Ahmad Efendi (Universitas Muhammadiyah Buton)
Rimayasi Rimayasi (Universitas Muhammadiyah Buton)
La Ode Achmad Suherman (Universitas Muhammadiyah Buton)
Sumiati Sumiati (IAKN Toraja)
Firman G. Djunaidi (Universitas Iqra Buru)
Susiati Susiati (Universitas Iqra Buru)



Article Info

Publish Date
29 Jul 2021

Abstract

Tujuan pengabdian masyarakat ini, yakni menyosialisasikan cara mencuci tangan yang benar kepada para siswa SD Negeri 5 Namlea. Metode yang digunakan berupa ceramah dan demonstrasi, serta tanya jawab. Pemberian muatan materi menggunakan media leaflet yang berisi pengertian, tujuan, alat, dan bahan. Pendekatan yang digunakan dalam kegiatan pengabdian ini adalah promosi kesehatan berupa penyuluhan pola hidup bersih dan sehat di sekolah, yakni Sekolah Dasar Negeri 5 Namlea dengan menggunakan beberapa strategi secara paripurna (komprehensif). Hasil pelaksanaan penyuluhan ini, yakni 95% para siswa mampu untuk memberikan respon positif dengan adanya perhatian penuh dari para siswa dalam memperhatikan setia materi yang diberikan oleh para tim pengabdi. Para siswa juga mampu memperaktekkan cara mencuci tangan dengan benar sesuai enam langkah tahapan mencuci tangan yang diperlihatkan oleh para tim pengabdi. Para siswa sangat bersemangat dalam mengikuti penyuluhan. Hal tersebut terlihat saat para siswa antusias dan berperan aktif dalam proses tanya jawab. Keberhasilan penyuluhan ini tidak lepas dari kemampuan para tim pengabdi memahami materi yang disampaikan dan cara menyusun materi yang menarik sehingga tidak membosankan para siswa.

Copyrights © 2021