Agroekoteknologi Tropika Lembab
Vol 4, No 2 (2022): Agroekoteknologi Tropika Lembab Volume 4 Nomor 2 Februari 2022

Pengaruh Pemberian Bokashi Kotoran Burung Walet Terhadap pH, N, P, K Tersedia dan Pertumbuhan Serta Hasil Tanaman Pakcoy (Brassica rapa L.)

Fitriana Rahmawati (Unknown)
Patmawati Patmawati (Unknown)
Nurul Puspita Palupi (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Jan 2022

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dosis terbaik bokashi kotoran walet terhadap pH, N, P, K tersedia dan pertumbuhan serta hasil tanaman pakcoy. Penelitian dilaksanakan selama tiga bulan terhitung sejak Oktober hingga Desember 2020. Lokasi penelitian terletak di Jalan KS Tubun Samarinda Ulu, Kalimantan Timur. Menggunakan polybag ukuran isi tanah 10 kg polybag-1 di tempatkan dalam rumah plastik. Menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 6 perlakuan dan 4 ulangan. Perlakuan terdiri dari P0 (tanpa pemberian bokashi kotoran burung walet), P1 (50 gram bokashi kotoran walet polybag -1), P2 (100 gram bokashi kotoran burung walet polybag -1), P3 (150 gram bokashi kotoran burung walet polybag -1), P4 (200 gram bokashi kotoran burung walet polybag -1), P5 (250 gram bokashi kotoran burung walet polybag -1). Data tanah yang diamati adalah pH, N, P, K tersedia. Pengamatan tanaman dilakukan pada umur 14 dan 28 hari setelah tanam (HST) untuk tinggi tanaman dan jumlah daun, berat segar diamati pada umur 28 HST (saat panen). Data tanaman yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan sidik ragam dilanjutkan dengan uji BNT pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian bokashi kotoran burung walet dengan dosis 250 gram polybag -1 (Perlakuan P5) adalah dosis terbaik untuk meningkatkan pH, N, P, K tersedia, perlakuan P3 dapat meningkatkan tinggi tanaman, jumlah daun masing-masing pada 14 dan 28 hari setelah tanam dengan tinggi rata-rata 57 cm dan 26,20 cm, jumlah daun 6,75 dan 8 helai, berpengaruh nyata terhadap rata-rata berat segar tanaman yaitu 32,26 gram polybag -1 (berat tanah 10 kg polybag -1).

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

agro

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Agroekoteknologi Tropika Lembab Universitas Mulawarman merupakan media publikasi tulisan asli yang berkaitan dengan budidaya tanaman secara ...