Jurnal Sylva Scienteae
Vol 4, No 4 (2021): Jurnal Sylva Scienteae Volume 4 No 4 Edisi Agustus 2021

ANALISIS NILAI GUNA PERKEBUNAN KARET (Hevea brasiliensis) PADA PT. PERMATA ENAM NUSANTARA

Novita Indah Nurnaini (Universitas Lambung Mangkurat)
Muhammad Helmi (Universitas Lambung Mangkurat)
Arfa Agustina Rezekiah (Universitas Lambung Mangkurat)



Article Info

Publish Date
27 Aug 2021

Abstract

The purpose of this study are: (1) Analyzing the direct use value of rubber plants (Hevea brasiliensis) in the form of economic value of wood and the value of gum, (2) Analyzing the indirect use value of rubber plants (Hevea brasiliensis) in the form of economic value of carbon sinks, (3) Calculate the total value of the use of rubber plants (Hevea brasiliensis). The results of the study showed that the direct use value had the most influence on the total use value in the plantation with a percentage level of 88.55% far adrift compared to the indirect use value of 11.45%, this is because the direct use value had parameters namely rubber wood production and rubber latex while in the indirect use value there is only one parameter used and can also be caused by differences in the assumptions used in quantitative.Tujuan dari penelitian ini adalah: (1) Menganalisis nilai guna langsung tanaman karet (Hevea brasiliensis) berupa nilai ekonomi kayu dan nilai getah, (2) Menganalisis nilai guna tidak langsung tanaman karet (Hevea brasiliensis) berupa nilai ekonomi penyerap karbon, (3) Menghitung besarnya total nilai guna tanaman karet (Hevea brasiliensis). Metode yang digunakan yaitu Purposive Sampling untuk penentuan sampel dengan inventarisasi menggunakan plot lingkaran dan metode Sensus untuk responden. Hasil pada penelitian menunjukkan bahwa nilai guna langsung paling berpengaruh pada total nilai guna di perkebunan tersebut dengan tingkat persentase 88,55% terpaut jauh dibandingkan nilai guna tidak langsung yaitu 11,45%, hal ini dikarenakan pada nilai guna langsung memiliki parameter yaitu produksi kayu karet dan getah karet sedangkan pada nilai guna tidak langsung hanya terdapat satu parameter yang digunakan dan dapat pula disebabkan oleh perbedaan asumsi-asumsi yang digunakan dalam mengkuantitatifkan.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jss

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Environmental Science

Description

Jurnal Sylva Scienteae merupakan jurnal yang mempublikasikan hasil penelitian di bidang kehutanan, meliputi Teknologi Hasil Hutan, Manajemen Hutan, Budidaya Hutan, dan Konservasi Hutan. Jurnal ini diterbitkan oleh Fakultas Kehutanan Universitas Lambung Mangkurat. Terbit pertama kali di bulan Agustus ...