MEDI KONS: Jurnal Prodi Bimbingan dan Konseling UNISRI Surakarta
Vol 6 No 1 (2020): MEDIKONS

Mengatasi Perilaku Merokok Di Lingkungan Sekolah Melalui Pendekatan RET (Rational Emotive Therapy) Pada Siswa Kelas XI SMK Islam Terpadu Ma’i Al Ma’ruf Sumberlawang Tahun Pelajaran 2018 / 2019

Dian Yuliastuti (Unknown)
Sri Hartini (Universitas Slamet Riyadi)



Article Info

Publish Date
31 May 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengatasi perilaku merokok siswa khususnya melalui pendekatan RET (Rational Emotive Therapy) pada siswa kelas XI SMK Islam Terpadu Ma’i Al Ma’ruf Sumberlawang Tahun Pelajaran 2018/2019. Penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Bimbingan dan Konseling (PTBK) yang dilaksankan selama dua siklus dengan menggunakan model  Kemmis dan Taggart. Setiap siklusnya terdiri dari empat tahapan yaitu perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi. Subjek penelitian ini diambil melalui teknik purposive sampling yaitu siswa kelas XI yang memiliki kebiasaan buruk yaitu merokok, hal ini diperoleh dari hasil diskusi yang telah dilakukan bersama dengan Guru Bimbingan dan Konseling serta Wali Kelas. Subjek dalam penelitian ini hanya diambil 8 (delapan) orang siswa yang telah terpilih. Penelitian dilaksanakan dengan dua siklus yang berkaitan dengan siswa untuk tidak merokok di dalam lingkungan sekolah dan menggunakan pendekatan RET (Rational Emotive Therapy). Metode pengumpulan data yang digunakan adalah dengan melihat skala perilaku merokok siswa sehari-hari, pedoman observasi, dan pedoman wawancara. Analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis deskriptif kualitatif. Berdasarkan tindakan yang diberikan peneliti dalam setiap siklus terus mengalami perubahan, siswa mulai sadar dan bisa berhenti merokok. Hasil penelitian ini telah menunjukkan bahwa melalui konseling kelompok dengan pendekatan RET (Rational Emotive Therapy) terbukti dapat mengatasi perilaku siswa yang merokok sehingga suasana pembelajaran di kelas menjadi lebih kondusif. Hal ini dapat dibuktikan dengan hasil skor skala perilaku merokok rata-rata pada tahap awal sebelum tindakan sebesar104; setelah siklus I yakni sebesar 95; setelah siklus II sebesar 88 dengan prosentase rata-ratanya 77 %. Hasil penelitian ini didukung dengan wawancara dan observasi yang menunjukkan adanya perubahan sikap dan cara berpikir siswa untuk dapat berhenti merokok. Kata kunci : Perilaku merokok, Pendekatan RET.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

mdk

Publisher

Subject

Education

Description

Medikons, publishes articles on practice, theory, and research in all areas of Guidance and Counseling also education related to Guidance and Counseling. Every submitted manuscript will be reviewed by at least peer-reviewers using blind review method. Medikons publishes articles on practice, theory, ...