CONSILIA
Vol 5, No 1 (2022)

PENGARUH LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK MENGGUNAKAN TEKNIK MODELING UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN PERILAKU SEKS PRANIKAH SISWA KELAS XI NKPI (NAUTIKA KAPAL PENANGKAP IKAN) 1 SMK NEGERI 4 KOTA BENGKULU

winda agustin (Universitas Bengkulu)
Yessy Elita (Universitas Bengkulu)
Arsyadani Mishbahuddin (Universitas Bengkulu)



Article Info

Publish Date
06 Jan 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh layanan bimbingan kelompok untuk meningkatkan pemahaman perilaku seks pranikah siswa kelas XI NKPI 1 SMK Negeri 4 Kota Bengkulu. Metode yang digunakan adalah metode eksperimen pola one grop pre-test dan post-test. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI NKPI 1 SMK Negeri 4 Kota Bengkulu berjumlah 7 siswa. Prosedur pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan instrumen tes berupa soal pilihan ganda dengan aplikasi google form. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat pemahaman perilaku seks pranikah siswa sebelum diberikan layanan rata-rata skor 8 dengan kategori rendah. Nilai setelah diberikam layanan rata-rata skor 20,4 dengan kategori tinggi. Hasil uji t menunjukkan nilai t 10.091 dan sig.(2-tailed) 0.000 yang berarti nilai signifikan 0.000<0,05 sehingga H0 ditolak dan Ha diterima. Artinya ada pengaruh yang signifikan terhadap tingkah pemahaman perilaku seks pranikah siswa sebelum dan sesudah diberi layanan bimbingan kelompok pada siswa kelas XI NKPI 1 SMK Negeri 4 Kota Bengkulu. 

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

j_consilia

Publisher

Subject

Other

Description

Consilia merupakan jurnal yang diterbitkan oleh program studi Bimbingan dan Konseling FKIP Universitas Bengkulu. Jurnal Consilia menerima artikel hasil penelitian di bidang bimbingan dan konseling, pendidikan dan psikologi. Consilia diterbitkan tiga kali dalam setahun pada bulan Januari, Mei dan ...