Merpati: Media Publikasi Pengabdian Kepada Masyarakat Politeknik Pos Indonesia
Vol. 2 No. 1 (2020): Merpati

Pemberian Bantuan Langsung Terkait Pandemi COVID-19 di Desa Cigugur Parongpong

Roni Andarsyah (Unknown)
Cahyo Prianto (Unknown)
Nisa Hanum (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Sep 2020

Abstract

Covid-19 telah menjadi pandemik yang menyebar hampir ke seluruh penjuru dunia. Karena proses penularannya yang begitu cepat , telah terkonfirmasi sebanyak 18.753.622 jiwa yang terpapar oleh virus tersebut. Dengan total kematian sebanyak 705.370 jiwa, banyak negara yang memilih kebijakan lock down (penutupan sementara ) daerah tertentu yang jumlah kasus penyebaran virus Covid-19 tinggi. Pemerintah dan masyrakat harus bersinergi dalam melawan penyebaran virus tersebut, upaya pemerintah dalam memberikan penyuluhan tidak lepas dari peran para relawan. Bukan hanya pemerintah yang memberikan program pemberian bantuan langsung tunai, namun para instansi swasta dan juga komunitas melakukan hal yang sama. Dalam proses pemberian bantuan, juga disertai dengan proses edukasi mengenai cara-cara pencegahan penyebaran virus Covid-19. Proses edukasi kepada masyarakat dapat berupa pemberian brosur mengenai cara-cara pencegahan penyebaran virus Covid-19. menurut hasil survei dari kegiatan penyuluhan bahwa terjadi peningkatan kesadaran akan pentingnya mengikuti protokol pencegahan Covid-19 yaitu dengan mencuci tangan, menutup ketika bersin, mengunakan masker ketika keluar rumah dan sedapat mungkin menjauhi kerumunan

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

merpati

Publisher

Subject

Humanities Education

Description

Merpati adalah Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) yang dikelola oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian (LPPM) Politeknik Pos Indonesia dengan mengedapankan hilirisasi hasil pendidikan ke ...