Disastra: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Vol 4, No 1 (2022): JANUARI

Aspek Sosial dalam Novel Arah Langkah Karya Fiersa Besari: Kajian Sosiologi Sastra

Ulviyah Lailatul Saadah (Universitas Nusantara PGRI Kediri)
Rian Damariswara (Universitas Nusantara PGRI Kediri)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2022

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan aspek sosial yang terdapat dalam novel Arah Langkah karya Fiersa Besari antara lain aktivitas sosial, interaksi sosial, masalah sosial dan nilai sosial. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif. Sumber data dalam penelitian ini adalah novel yang berjudul Arah Langkah karya Fiersa Besari yang diterbitkan oleh mediakita Jakarta 2018 tebal 300 halaman. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik baca dan teknik catat. Teknik analisis data yang digunakan adalah metode dialetik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aspek sosial tersebut sebagai berikut, 1) Aktivitas sosial dalam novel Arah Langkah meliputi: sikap saling menolong dengan memberikan bantuan dan upacara pemakaman bersama yang dilakukan oleh masyarakat Tanah Toraja, 2) Interaksi sosial yang ada dalam novel Arah Langkah meliputi: hubungan individu dengan diri sendiri dan hubungan individu dengan kelompok, 3) Masalah sosial yang ada dalam novel Arah Langkah meliputi: kemiskinan dan bekerja keras demi mencukupi kebutuhan keluarga, 4) Nilai sosial yang ada dalam novel Arah Langkah meliputi: Menghargai orang lain, tanggung jawab, dan rasa kemanusiaan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

disastra

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Disastra: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia mempublikasikan kajian teori ataupun penelitian tentang sastra Indonesia, linguistik, pengajaran dan pembelajaran dalam bidang Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, literasi, serta pengajaran BIPA. ...