Jurnal Kesehatan Budi Luhur
Vol 11, No 1 (2018): Januari 2018

PENGARUH FLUSHING NACL 0,9% TERHADAP KEJADIAN FLEBITIS PADA PASIEN YANG TERPASANG KATETER INTRAVENA PERIFER DI RUANG ZAMZAM RSUD AL IHSAN PROVINSI JAWA BARAT

Mohammad Anwar (STIKes Budi Luhur Cimahi)
Emmy Salmiyah (STIKes Budi Luhur Cimahi)



Article Info

Publish Date
28 Jan 2018

Abstract

Kejadian flebitis menjadi indikator mutu pelayanan minimal rumah sakit dengan standar kejadian < 1,5%. Angka kejadian flebitis di Ruang Zamzam RSUD Al Ihsan tahun 2017 adalah 3,06%. Kejadian flebitis dapat dicegah dengan cara mematuhi standar prosedur tindakan keperawatan yang berlaku diantaranya hand hygiene, teknik septik-aseptik, penggunaan APD, pemilihan kateter intravena yang optimal, menggunakan dressing transparant, mengganti perangkat infus setiap 96 jam dan melakukan flushing NaCl 0,9%. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh flushing NaCl 0,9% terhadap kejadian flebitis pada pasien yang terpasang kateter intravena perifer. Metode penelitian menggunakan metode quasi eksperimen dengan desain non randomize control group pretest posttest design. Sampel penelitian ini pasien yang terpasang kateter intravena perifer berjumlah 46 responden yang terdiri dari 23 responden kelompok intervensi dan 23 responden kelompok kontrol. Hasil uji Independen T test pada kedua kelompok responden diperoleh nilai p (0,001) < α (0,05) yang menggambarkan adanya pengaruh flushing NaCl 0,9% terhadap kejadian flebitis. Oleh karena itu disarankan untuk menetapkan standar prosedur operasional flushing dalam upaya pencegahan kejadian flebitis. Kata Kunci : Flushing NaCl 0,9%, kejadian flebitis, kateter  intravena perifer

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jkbl

Publisher

Subject

Dentistry Nursing Public Health

Description

Jurnal Kesehatan Budi Luhur merupakan media publikasi artikel ilmiah dalam bidang kesehatan dalam arti luas seperti keperawatan, kebidanan, kedokteran, kedokteran gigi, farmasi, gizi, kesehatan masyarakat, kesehatan lingkungan, biostatistika, informatika kesehatan, administrasi dan kebijakan ...