Nizhamiyah
Vol 11, No 1 (2021): NIZHAMIYAH

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS SISWA PADA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI KELAS V SDN 106806 CINTA RAKYAT, KECAMATAN PERCUT SEI TUAN, KABUPATEN DELI SERDANG

Nur Indah Rezeki Siregar (Mahasiswa Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sumatera Utara)
Salim Salim (Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sumatera Utara Medan)
Tri Indah Kusumawati (Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
23 Feb 2021

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan: 1) Untuk mengetahui kemampuan siswa dalam menulis sebelum menggunakan model pembelajaran Kontekstual, 2) Untuk mengetahui proses penggunaan model pembelajaran Kontekstual, 3) Untuk mengetahui respon siswa dalam menulis laporan pengamatan setelah menggunakan model pembelajaran Kontekstual di kelas V SDN 106806 Cinta Rakyat, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang menggunakan tahapan berupa siklus, yaitu siklus I dan siklus II. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas 5B SDN 106806 Cinta Rakyat di semester II sebanyak 30 orang siswa, yang terdiri dari 16 siswa perempuan dan 14 siswa laki-laki. Berdasarkan penelitian yang dilakukan pada kelas V SDN 106806 Cinta Rakyat, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, menunjukkan bahwa kemampuan siswa dalam menulis laporan pengamatan telah mencapai tingkat ketuntasan belajar klasikal dengan jumlah nilai persentasi dari 30% - 90%. Hal tersebut menunjukkan bahwa dengan menggunakan model pembelajaran Kontekstual dapat meningkatkan kemampuan siswa dalam menulis laporan pengamatan. Kata Kunci: Model Pembelajaran Kontekstual, Bahasa Indonesia, Kemampuan Menulis Siswa

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

nizhamiyah

Publisher

Subject

Education

Description

1. Profesionalisme guru dalam Pendidikan Dasar Islam 2. Pengembangan dan Desain Pembelajaran dalam Pendidikan Dasar Islam 3. Penerapan dan Pengembangan bidang studi atau mater Pelajaran Pendidikan Dasar Islam 4. Model, Strategi, dan Metode Pembelajaran dalam Pendidikan Dasar Islam 5. Manajemen ...