Conference on Innovation and Application of Science and Technology (CIASTECH)
CIASTECH 2021 "Kesiapan Indonesia Dalam Menghadapi Krisis Energi Global"

PELATIHAN DETEKSI DINI KANKER PAYUDARA PADA WUS DENGAN “SADARI” (PEMERIKSAAN PAYUDARA SENDIRI)

Sherly Agustina (Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Ibrahimy, Situbondo)
Arifah Arifin (Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Ibrahimy, Situbondo)
Lia Fitria (Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Ibrahimy, Situbondo)



Article Info

Publish Date
20 Dec 2021

Abstract

Kanker merupakan salah satu penyebab kematian utama di seluruh dunia. Salah satu kanker yang banyak terjadi pada wanita adalah kanker payudara yaitu tumor ganas yang tumbuh di dalam jaringan payudara yang meliputi kelenjar susu, saluran susu, jaringan lemak maupun jaringan ikat pada payudara. Pelatihan SADARI atau pemeriksaan payudara sendiri merupakan upaya awal untuk melakukan skrining kanker payudara. Dengan adanya pelatihan SADARI ini dapat mengupayakan individu atau masing - masing wanita untuk mengetahui kondisi payudara serta untuk menemukan abnormal yang terjadi pada payudara. Pemberian informasi melalui pelatihan SADARI tentang skrining kanker payudara yaitu pada Wanita usia subur (WUS). Tujuan dilakukan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan wanita terhadap deteksi dini terjadinya kanker payudara dengan SADARI dan diharapkan dengan adanya pelatihan SADARI ini mampu mencegah terjadinya penemuan kasus kanker payudara pada stadium lanjut. Hasil pengabdian masyarakat menunjukkan bahwa seluruh kegiatan tentang pendidikan dan pelatihan SADARI pada WUS dapat meningkatkan pengetahuan dan pemahaman para wanita tentang SADARI, dan mampu serta mempraktikkan SADARI dalam kehidupan sehari-hari. 

Copyrights © 2021