Jurnal Kreativitas PKM
Vol 5, No 1 (2022): Volume 5 No 1 Januari 2022

Edukasi Dampak Rokok Terhadap Kesehatan Remaja di Kabupaten Kolaka

Muhdar Muhdar (Universitas Sembilanbelas November Kolaka)
Grace Tedy Tulak (Universitas Sembilanbelas November Kolaka)
Bangu Bangu (Universitas Sembilanbelas November Kolaka)
Rosmiati Rosmiati (Universitas Sembilanbelas November Kolaka)
Iis Afrianty (Universitas Sembilanbelas November Kolaka)



Article Info

Publish Date
01 Jan 2022

Abstract

ABSTRAK Merokok merupakan salah satu perilaku yang dapat menimbulkan berbagai penyakit. Perilaku merokok ditemukan pada berbagai tingkat usia termasuk diantaranya kelompok usia remaja. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk melakukan edukasi kepada remaja terkait dampak rokok terhadap kesehatan. Edukasi dilaksanakan di sekolah setingkat SMP san SMA di Kabupaten kolaka yang diikuti oleh 122 siswa. Kegiatan ini dilaksanakan pada bulan November sampai Desember 2020 yang dibagi dalam 5 kali kegiatan. Para siswa secara antusias mengikuti semua rangkaian kegiatan edukasi dengan baik dan pada sesi diskusi terdapat 4 orang siswa yang mengajukan pertanyaan terkait dengan materi yang disampaikan. Kegiatan ini berjalan dengan baik karena didukung oleh kepala sekolah dan pihak puskesmas Kolaka. Kegiatan ini diharapkan dapat dilaksanakan setiap semester di sekolah untuk mengurangi jumlah siswa yang merokok. Kata Kunci: Edukasi, dampak rokok  ABSTRACT Smoking is a behavior that can cause various diseases. Smoking behavior is found at various age levels including the adolescent age group. This service activity aims to educate adolescents regarding the impact of smoking on health. The education was carried out in schools at the level of SMP and SMA in Kolaka Regency which was attended by 122 students. This activity was carried out from November to December 2020 which was divided into 5 activities. The students enthusiastically participated in all series of educational activities well and in the discussion session, there were 4 students who asked questions related to the material presented. This activity went well because it was supported by the principal and the Kolaka puskesmas. This activity is expected to be carried out every semester in schools to reduce the number of students who smoke. Keywords: Education, the impact of smoking

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

kreativitas

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Kreativitas Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) merupakan jurnal yang bertaraf nasional yang memiliki fokus utama pada pengaplikasian hasil penelitian dan ilmu-ilmu di bidang kesehatan yang dilakukan pada masyarakat dalam bentuk pengabdian kepada masyarakat. Lingkup bidang pengabdian kepada ...