MAJU : Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika
Vol 2, No 2 (2015): MAJU : Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika

PERAMALAN JUMLAH PENDISTRIBUSIAN BAHAN BAKAR MINYAK DI PT. PERTAMINA (PERSERO) REGION III DEPOT MALANG MENGGUNAKAN METODE WINTER DAN METODE DEKOMPOSISI

kristanti, Dian (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jan 2019

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan peramalan jumlah pendistribusian bahan bakar minyak di PT. PERTAMINA (PERSERO) menggunakan metode winter dan metode dekomposisi. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif, dengan subjek penelitian PT. PERTAMINA (PERSERO) Suplai & Distribusi Region III Depot Malang. Penelitian dilakukan pada tahun 2011untuk meramalkan jumlah pendistribusian bahan bakar minyak pada tahun 2012. Data diperoleh dari hasil pengamatan dan wawancara secara informal dengan salah satu penanggungjawab di PT. PERTAMINA (PERSERO) Suplai & Distribusi Region III Depot Malang. Peramalan dilakukan dengan mengolah dan menganalisis data jumlah pendistribusian bahan bakar minyak di PT. PERTAMINA (PERSERO) tiap bulan selama lima tahun mulai tahun 2007 sampai dengan tahun 2011. Data diolah dan dianalisis dengan menggunakan metode winter dan metode dekomposisi melalui software Minitab. Penelitian yang telah dilakukan menghasilkan ramalan jumlah pendistribusian bahan bakar minyak di PT. PERTAMINA (PERSERO) tiap bulan pada tahun 2012 mulai bulan Januari sampai dengan Desember. Hasil pengolahan dan analisis data menunjukkan bahwa metode dekomposisi lebih baik untuk digunakan dan dipilih untuk meramal jumlah pendistribusian bahan bakar minyak di PT. PERTAMINA (PERSERO) karena memiliki nilai pengukur kesalahan (error) yang lebih kecil yaitu nilai MAPE sebesar 1,25502E+01, nilai MAD sebesar 3,44159E+06, dan nilai MSD sebesar 2,81893E+13. Kata kunci: peramalan, pendistribusian, bakan bakar minyak, winter, dekomposisi. 

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

mtk

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

MAJU : Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika (e-ISSN 2579-4647 dan p-ISSN 2355-3782) merupakan publikasi ilmiah berkala yang diperuntukkan bagi dosen, mahasiswa dan pemerhati kependidikan untuk menyebarluaskan hasil kajian, pemikiran dan penelitian yang relevan dalam bidang pendidikan matematika dan ...