Budimas : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 4, No 1 (2022): BUDIMAS : VOL. 04 NO. 01, 2022

PENYULUHAN TENTANG PENGGUNAAN DAUN KELOR ( Moringa oleifera ) DAN PAC (Poly Aluminium Cloride ) DALAM MENURUNKAN ZAT ORGANIK PADA AIR GAMBUT

Gervacia Jenny Ratnawaty (Poltekkes Kemenkes Pontianak)
Ratih Indrawati (Unknown)
Maulidiyah Salim (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Jan 2022

Abstract

Air bersih merupakan salah satu komponen yang terpenting dalam kehidupan makhluk hidup terutama manusia. Air gambut berwarna kecoklatan karena kandungan bahan organik yang tinggi. Pada daerah bergambut, umumnya air permukaan yang tersedia sebagai sumber air baku masih sulit dimanfaatkan untuk kebutuhan sehari-hari. Hal ini dikarenakan air permukaan daerah tersebut berwarna kuning atau coklat dan mengandung bahan organik yang tinggi serta bersifat asam sehingga perlu pengolahan sebelum digunakan. Salah satu sumber air permukaan yang ada di Kalimantan Barat adalah air gambut yang mempunyai kekeruhan rendah, berwarna coklat tua sampai kehitaman (124 - 850 unit PtCo), kadar organik yang tinggi (138-1560 mg/L KMnO4), serta bersifat asam (pH 3,7 – 5,3) Bahan organik alami (natural organik matter, NOM) yang terdapat dalam air gambut akan memberikan estetika yang kurang baik pada warna, rasa dan bau air. Bahan organik alami dapat dihilangkan melalui beberapa proses pengolahan. Proses pengolahan yang paling umum dan ekonomis untuk mengurangi NOM adalah koagulasi dan flokulasi. Serbuk biji Kelor bertindak sebagai koagulan alami, mampu menjernihkan air keruh. Bahkan, serbuk biji Kelor ini dapat digunakan sebagai metode yang paling cepat dan sederhana untuk membersihkan air kotor. Metode pengabdian dilakukan dengan cara ceramah tentang Penggunaan Daun Kelor ( Moringa oleifera ) dan PAC ( Poly Aluminium Cloride) Dalam Menurunkan Zat Orgnik Pada Air Gambut di Desa Rasau Jaya Umum Kabupaten Kubu Raya. Hasil penyuluhan tersebut diharapkan masyarakat Desa Rasau Jaya Umum dapat memanfaatkan bahan alami daun kelor dalam proses menurunkan zat organic pada air gambut.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JAIM

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Social Sciences Other

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat BUDIMAS diterbitkan 2 (dua) kali setahun (April dan Oktober) oleh LPPM STIE AAS. Terbit pertama pada bulan Oktober 2019. BUDIMAS memuat hasil pengabdian kepada masyarakat dalam segala bidang. Editor mengundang para akademisi dan praktisi terkait (Perguruan Tinggi, ...