Media Publikasi Promosi Kesehatan Indonesia (MPPKI)
Vol. 5 No. 1: JANUARY 2022 - Media Publikasi Promosi Kesehatan Indonesia (MPPKI)

Dukungan Sosial Perilaku Pencegahan Covid-19 pada Mahasiswa Kesehatan Kota Jayapura: Social Support of Covid-19 Prevention Health Student in Jayapura

Fajrin Violita (Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Cenderawasih, Papua)
Muhammad Akbar Nurdin (Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Cenderawasih, Papua)



Article Info

Publish Date
06 Oct 2021

Abstract

Latar Belakang: Covid-19 telah menjadi pandemi yang menyerang segala usia. Protokol kesehatan mulai dari menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan hingga program vaksinasi telah digencarkan sebagai langkah pencegahan penyakit menular ini. Semakin baik penerapan protokol kesehatan maka dapat saling melindungi dari penularan virus korona tersebut. Dukungan sosial dimasa pandemi Covid-19 menjadi pendorong dalam penerapan protokol kesehatan dalam upaya pencegahan dan memutus mata rantai penularan virus korona. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dukungan sosial berupa dukungan keluarga dan teman terhadap perilaku pencegahan Covid-19. Metode: Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, analitik observasional dengan desain cross sectional. Penelitian dilakukan di Kota Jayapura pada bulan Januari-Juli 2021 dengan total sampel 311 mahasiswa kesehatan. Pengumpulan data menggunakan kuesioner yang diisi secara online oleh responden. Pengolahan dan analisis data dilakukan secara univariat dan bivariat dengan menggunakan uji chi-square. Hasil: Penelitian menemukan sebanyak 195 mahasiswa (62,7%) memiliki perilaku pencegahan Covid-19 yang baik. Hasil uji chi-square menunjukkan dukungan keluarga (p= 0,023) dan dukungan teman (p=0,001) memiliki hubungan signifikan terhadap perilaku pencegahan Covid-19 pada mahasiswa kesehatan di Kota Jayapura. Kesimpulan: Dukungan sosial berupa dukungan keluarga dan teman sangat penting untuk mendorong dan meningkatkan perilaku pencegahan Covid-19 pada mahasiswa kesehatan.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

MPPKI

Publisher

Subject

Public Health

Description

Media Publikasi Promosi Kesehatan Indonesia (MPPKI) periodic scientific journal that is published by Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu. with ISSN Number: 2597-6052 (Online - Electronic). This journal accepts scientific papers in the form of research articles and review ...