Transformasi
Vol 16, No 1 (2020): TRANSFORMASI

APLIKASI PEMBELAJARAN DO’A HARIAN UNTUK ANAK BERBASIS ANDOROID

Wahyu Priyoatmoko, Kapti (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2020

Abstract

Do’a merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan manusia setiap harinya untuk berkomunikasi dengan Tuhan-Nya. Seperti yang kita ketahui Do’a biasanya mulai diajarkan kepada anak sejak usia dini oleh orangtua, guru sekolah, guru ngaji atau siapapun yang telah menghafalnya. Do’a biasanya diajarkan dengan menggunakan metode konvensional yaitu menggunakan buku pembelajaran do’a yang isinya kurang menarik dan tidak interaktif sehingga anak cenderung kurang tertarik dan mudah jenuh. Untuk meningkatkan minat anak untuk belajar do’a, perlu di kembangkan metode pembelajaran yang cukup menarik untuk digunakan kapanpun dan dimanapun sehingga anak tidak perlu repot membawa buku do’a harian. Oleh sebab itu diperlukan adanya metode pembelajaran yang mampu menarik minat belajar anak yaitu dengan perancangan aplikasi pembelajaran do’a harian Islam berbasis Android. Aplikasi ini dikembangkan dengan model Multimedia Development Life Cycle (MDLC) dan dikembangkan dengan menggunakan Adobe Flash CS6. Penelitian ini menghasilkan aplikasi pembelajaran yang berisi tentang materi do’a harian Islam yang sesuai untuk anak diaplikasikan pada smartphone Android. Kata kunci: Aplikasi, Pembelajaran, Do’a Harian Islam, Multimedia Development Life Cycle (MDLC), Android

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JT

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Electrical & Electronics Engineering Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics

Description

Jurnal transformasi sebagai wadah untuk mengembangkan Dan mensosialosasikan IPTEk berbasis penelitian dan kajian ilmiah (artikel review) dalam lingkup Informatika, elektronika, manajemen, pendidikan & ...