Jurnal Esensi Infokom: Jurnal Esensi Sistem Informasi dan Sistem Komputer
Vol 2 No 1 (2018): Jurnal Esensi Infokom : Jurnal esensi sistem informasi dan sistem komputer Vol 2

Penyuntingan Terjemahan Teks Dialog Film Dengan Menggunakan Aplikasi Subtitle Workshop 4.0

Yudi Irawan Chandra (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Feb 2022

Abstract

Dengan berkembangnya teknologi saat ini, menikmati film tidak hanya melalui bioskop. Cara yang saat ini sering dilakukan adalah mengunduh film melalui website, seperti YouTube.com, Ganool.com, 4Shared.com, dan untuk mengunduh teks dialog melalui Subscene.com. Namun kendala yang dirasakan bagi pengunduh film adalah tidak adanya dialog terjemahan berbahasa Indonesia. Bila terdapat dialog terjemahan berbahasa Indonesia sering kali dialog yang diucapkan tidak sesuai dengan terjemahan bahkan terdapat ketidaksesuaian waktu penempatan antara teks dengan dialog. Tujuan dari penelitian ini adalah menghasilkan terjemahan dialog dalam film yang tepat dan sesuai dengan percakapan para pemeran dan menyelaraskan waktu penempatan teks hasil terjemahan dalam setiap film. Metode yang digunakan untuk menyelesaikan penelitian ini adalah melalui studi pustaka, studi wawancara, dan melakukan eksperimen dengan membuat teks terjemahan dialog film. Hasil pengujian yang dilakukan terhadap beberapa film untuk diterjemahkan telah berhasil, hasil uji coba telah dilakukan dengan memberikan hasil terjemahan film kepada beberapa penikmat film. Kesimpulan dari pembuatan teks dialog film dengan menggunakan Subtitle Workshop 4.0 adalah keberhasilan pembuatan teks dialog film ini didukung oleh teks dialog yang berbahasa inggris dan adanya film yang akan diterjemahan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

KOMPUTASI

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Education Electrical & Electronics Engineering

Description

Jurnal yang berfokus dibidang Informasi, Teknologi, dan hal keilmuan yang terkait dengan scope. Komputer sains & IT, Pengambilan keputusan, Riset operasi & Manajemen, Electrical Engineering, dan ...