Jurnal Ilmu Akuntansi dan Bisnis Syariah (AKSY)
Vol 1, No 1 (2019): AKSY

PENGELOLAAN DOKUMEN ELEKTRONIK LAYANAN JASA KEUANGAN BERBASIS FINANCIAL TECHNOLOGY (FINTECH)

Ramadhani Irma Tripalupi ([Fakultas Syariah dan Hukum, UIN SGD Bandung])



Article Info

Publish Date
04 Mar 2019

Abstract

Financial technology atau dikenal dengan istilah  fintech merupakan inovasi disruptif (disruptive innovation) yakni sebuah inovasi di bidang jasa/layanan keuangan berbasis teknologi dan informasi. Fintech berhasil merubah keberadaan suatu pasar yang sudah eksis dengan cara menawarkan kepraktisan, kemudahan akses, kenyamanan, lebih efektif serta efisien dalam melakukan transaksi.  Pelayanan atau jasa fintech diseleng­garakan dengan serba elektronik, sehingga bagi masyarakat yang sudah melek tekno­logi dan terbiasa dengan alat-alat serba canggih serta di sisi lain memiliki aktivitas yang padat akan terfasilitasi dengan adanya fintech. Berbekal kelebihan yang didukung  teknologi dan informasi membuat  fintech  mampu tumbuh dengan pesat. Potensi fintech tersebut tentunya perlu diberi ruang bertumbuh namun di sisi lain perlu diatur dan diawasi untuk meminimalisir resiko-resiko yang akan muncul. Regulasi  yang mengatur dan mengawasi salah satunya adalah Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Republik Indonesia Nomor 77 /Pojk.01/2016 tentang Layanan Pinjam Meminjam Uang Berbasis Teknologi Informasi, dimana salah satunya mengatur dokumen yang bernilai sebagai alat bukti.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

aksy

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ilmu Akuntansi dan Bisnis Syariah (AKSY) is a peer-reviewed and open access (OA) journal that is published twice a year, every January and July (six months). Published by Islamic Accounting Department, Faculty of Islamic Economics and Business, UIN SGD Bandung. This journal concentrates on ...