Teknika STTKD: : Jurnal Teknik, Elektronik, Engine
Vol 4 No 1 (2017): Teknika STTKD: Jurnal Teknik, Elektronik, Engine

PEMBUATAN PROTOTYPE SOLAR CELL SEDERHANA MENGGUNAKAN BAHAN TEMBAGA DENGAN MEDIA AIR LAUT

Ferry Setiawan (Program Studi Teknik Dirgantara, STTKD Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
09 Oct 2019

Abstract

Tantangan masa depan baik di Indonesia ataupun semua negara di dunia adalah menipisnya sumber energi fosil yang di imbangi dengan terus meningkatnya kebutuhan energi di berbagai bidang. Tanpa kita menyadarinya, dari eneji yang sudah lazim di gunakan setiap harinya selalu menumpahkan jutaan ton karbon dioksida ke alam bebas, hal ini memicu meningkatnya suhu lingkungan global yang sering di sebut dengan fenomena rumah kaca. Enerji matahari / Enerji solar merupakanenerji ramah lingkungan yang menarik untuk di kembangkan , dikareanakan enerji tersebut merupakan enerji terbesar yang di terima oleh planet bumi. Di Indonesia yang merupakan daerah katulistiwa total menerima enerji matahari sebanyak 4.5 kWh/m2/hari sampai 5.1 kwh/m2/hari (zulhal,2010), jika di kelola dengan baik dan di manfaatkan secara optimal enerji ini merupakan enerji yang potensial untuk mengurangi ketergantungan terhadap enerji fosil. Penelitian ini bertujuanuntuk mengetahui besar enerji arus listrik yang dihasilkan dan efisiensi alat prototype yang di buat dengan biaya yang seringan mungkin. Penelitian dilakukan dengan motoda teknik thin flat slight (proses perlakuan pemanasan dan pendinginan secara bertahap) hal ini bertujuan untuk mengoksidasi lembaran tembaga dengan tebal 0,3 mm menjadi tembaga oksida (CuO) tipis, kemudian mengintegrasikan lapisan yang di dapat menjadi prototype sel surya dengan media elektrolit nya adalah air laut. Pengukuran di lakukan selama rentang waktu jam 06.00 WIB sampai jam 18.00 WIB yang di ukur tiap satu jam sekali, alat untuk melakukan pengukuran adalah multimeter digital sehingga didapatkan nilai amper dan volt nya kemudian di hitung besarnya arus listrik yang di hasilkan dan effisiensi alat prototype solar cell. Dari penelitian yang sudah di laksanakan di hasilkan arus listrik rata – rata sebesar 17.742 mwatt h, dengan daya per m2 adalah 0.92085 Watt h/m2, effisiensi prototype 1.71 %. Penelitian ini masih perlu pengembangan lebih lanjut sehingga dapat di hasilkan arus daya yang lebih besar dan effisiensi alat yang lebih tinggi yang pada ahirnya dapat di buat solar cell yang murah, aplikatif dan bermanfaat bagi ilmu pengetahuan dan bagi lingkungan hidup manusia.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

ts

Publisher

Subject

Electrical & Electronics Engineering Energy Industrial & Manufacturing Engineering Materials Science & Nanotechnology Mechanical Engineering

Description

Teknika STTKD: Jurnal Teknik, Elektronik, Engine adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan. Teknika STTKD: Jurnal Teknik, Elektronik, Engine pertama kali terbit pada tahun 2014. Jurnal ini sempat vakum pada tahun 2019, kemudian aktif kembali mulai volume 1 ...