AGRITEXTS: Journal of Agricultural Extension
Vol 45, No 2 (2021): November

Analisis dan Determinan Nilai Tukar Petani Tanaman Pangan (NTPP) di Provinsi Sulawesi Selatan

Andi Nixia Tenriawaru (Universitas Hasanuddin)
Muhammad Arsyad (Universitas Hasanuddin)
Achmad Amiruddin (Universitas Hasanuddin)
Ni Made Viantika (Universitas Hasanuddin)
Nurul Hikmah Meilani (Universitas Hasanuddin)



Article Info

Publish Date
20 Dec 2021

Abstract

Nilai Tukar Petani Tanaman Pangan (NTPP) merupakan salah satu indikator kesejahteraan petani yang menunjukkan perbandingan kemampuan daya beli antara produk yang dibayar oleh petani untuk kebutuhan konsumsi dan input produksi dengan penerimaan petani. Walaupun sub sektor tanaman pangan masih memegang peranan penting dalam menunjang kehidupan penduduk (petani) dan menjadi sektor mayoritas yang diusahakan serta menjadi sumber penerimaan utama petani di Propinsi Sulawesi Selatan, ternyata NTPP pada sub sektor ini menempati urutan terendah dibandingkan sub sektor lainnya pada sektor pertanian di bulan Januari tahun 2020. Merujuk pada data tersebut, maka tujuan penelitian ini adalah menganalisis  pengaruh luas panen, jumlah produksi, harga jual output, pupuk & pestisida serta konsumsi rumah tangga petani terhadap NTPP di Propinsi Sulawesi Selatan. Metode yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda dengan hasil menunjukkan bahwa variabel harga jual output dan konsumsi rumah tangga secara parsial berpengaruh signifikan dan bernilai positif terhadap perkembangan NTPP, sementara variabel luas panen, jumlah produksi, harga jual output, pupuk dan pestisida serta konsumsi rumah tangga, secara simultan mempengaruhi NTPP.  

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

agritexts

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal Agritexts merupakan jurnal media publikasi hasil penelitian dan pemikiran bidang penyuluhan dan komunikasi pertanian maupun pembangunan pedesaan dalam arti ...