Jurnal Mandala Pengabdian Masyarakat
Vol. 2 No. 2 (2021): Jurnal Mandala Pengabdian Masyarakat

PKM Socialization and Education on the Utilization of Medicinal Efficacious Plants in Tamangapa Village, Ma'rang District, Pangkep Regency

Rizqi Nur Azizah (Unknown)
Rahmawati Rahmawati (Unknown)
Aulia Wati (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2021

Abstract

Salah satu upaya efektif dalam mencegah penyebaran COVID-19 ialah dengan cara meningkatkan daya tahan tubuh. Bentuk kesadaran masyarakat dalam mencegah dan melawan virus COVID-19 salah satunya adalah dengan memanfaatkan tanaman berkhasiat obat yang dapat meningkatkan sistem imunitas tubuh. Tamangapa adalah salah satu desa di kecamatan Ma’rang kabupaten Pangkep yang merupakan desa binaan Universitas Muslim Indonesia (UMI). Kegiatan pengabdian ini berupa penyuluhan dengan metode ceramah dan tanya jawab yang bertujuan membantu pemerintah setempat dalam meningkatkan kesadaran masyarakat untuk mencegah dan melawan virus COVID-19 dalam bentuk pemanfaatan tanaman berkhasiat obat yang dapat meningkatkan sistem imunitas tubuh. Luaran yang dihasilkan adalah adanya peningkatan pemahaman masyarakat khususnya Ibu-ibu Majelis Taklim Nurul Iman Desa Tamangapa terkait tanaman obat yang dapat meningkatkan sistem imun serta tersedianya Pocket Book “Obat Tradisional untuk Sistem Imun”.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jmpm

Publisher

Subject

Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Mandala Pengabdian Masyarakat (JMPM) merupakan jurnal (Open Journal System) untuk hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya pendidikan, teknik, pertanian, sosial dan ...