Jurnal Dedikasi
Vol 23, No 1 (2021): Jurnal Dedikasi

Meningkatkan Pemahaman Konsep dan Keterampilan Pemecahan Masalah Peserta Didik serta Kemampuan Pedagogik Guru Matematika di Kabupaten Bantaeng dengan Symbolab

Fajar Arwadi (Universitas Negeri Makassar)
Ruslan Ruslan (Universitas Negeri Makassar)
Ahmad Thalib (Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2021

Abstract

Abstrak. Pelatihan Symbolab dalam kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pendampingan kepada peserta didik tingkat SMA di Kabupaten Bantaeng dan juga guru sebagai solusi untuk mengatasi kesulitan pembelajaran di masa pandemi atau masa pembelajaran daring. Target khusus dari pelatihan ini adalah meningkatkan kemampuan konsep dan keterampilan pemecahan masalah peserta didik mereka terhadap materi yang dipelajari di sekolah. Selain itu, kegiatan ini menargetkan agar guru matematika dapat meningkatkan kemampuan pedagogik mereka. Metode yang digunakan dalam pelaksanaan Pengabdian ini berupa metode Demostrasi dan Tanya jawab “perangkat lunak Symbolab” yang dilakukan oleh peserta didik dan guru matematika tingkat SMA se-Kabupaten Bantaeng sebagai pihak mitra. Adapun kegiatan ini dimulai dengan observasi di sekolah, koordinasi dengan pihak mitra terkait jadwal dan lokasi pelaksanaan, serta peralatan yang diperlukan. Kegiatan  inti berupa pelatihan kepada peserta didik dan guru matematika tingkat SMA pada naungan Dinas Pendidikan, Kabupaten Bantaeng. Hasil dari kegiatan ini adalah Sebagian besar peserta didik mengalami peningkatan dalam Pemahaman Konsep dan keterampilan penyelesaian masalah serta guru mengalami peningkatan dalam kemampuan pedagogik serta TPACK mereka. Kata kunci: symbolab, Pemahaman Konsep, keterampilan pemecahan masalah, pedagogik, TPACK

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

dedikasi

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Other

Description

The aim of this journal publication is to disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the area of community services. This journal focuses on the main problems in the development of the sciences of community services areas as follows: 1. Education for ...