Jurnal Pendidikan Teknik Mesin
Vol 21, No 1 (2021)

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN VIDEO TUTORIAL KOMPETENSI TUNE UP MESIN EFI DI SMKN 2 PANDEGLANG

Marpaung, Tri Mahkota Graha Agung (Unknown)
Abizar, Haris (Unknown)
Nurhaji, Soffan (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jan 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan media pembelajaran video tutorial kompetensi tune up mesin EFI di SMKN 2 Pandeglang. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan atau Research and Development (RD) dengan model pengembangan Product Tool Research tipe Tool Development Use menurut Richey Klein dengan langkah pengembangan yaitu Analysis, Design, Development, dan Evaluation. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XII Jurusan Teknik Kendaraan Ringan di SMK Negeri 2 Pandeglang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini melalui In-depth Interview (wawancara mendalam) dan Expert Review (Penilaian Ahli). Instrumen penelitian ini menggunakan lembar wawancara dan angket. Data yang diperoleh dari angket dianalisis dengan pendekatan deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukan (1) Menghasilkan Media Pembelajaran Video Tutorial kompetensi Tune Up Mesin EFI di SMK Negeri 2 Pandeglang (2) Hasil kelayakan dari validasi ahli materi bernilai 88,75% (Sangat Layak), validasi ahli media bernilai 78,36% (Sangat Layak), dan validasi pengguna bernilai 88,33% (Sangat Layak). Jadi, media pembelajaran video tutorial kompetensi tune up mesin EFI ini sangat layak untuk digunakan sebagai media pembelajaran di sekolah.

Copyrights © 2021