Jurnal Algoritma
Vol 18 No 2 (2021): Jurnal Algoritma

Analisis dan Perancangan Sistem Informasi Pembuatan Daily Report Produksi Dies Berbasis Web

Dudi Awalludin (STMIK Rosma)
Donny Apdian (Unknown)
Vina Kristiani (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Jan 2022

Abstract

Daily Report merupakan salah satu laporan harian yang sangat diperlukan oleh perusahaan manufaktur yang memproduksi produk Dies Casting (Cetakan). Belum maksimalnya pembuatan daily report pada produksi dies dalam suatu proyek menyebabkan sering terjadi kesalahan dalam pencatatan selama ini. Pencatatan ke dalam Microsoft Excel yang bersumber dari Form daily report yang pencatatannya dengan menggunakan tulis tangan sehingga sering terjadi kesalahan pengutipan disebabkan tulisan yang tidak terbaca atau kurang jelas, juga sering terjadi pencatatan yang berulang untuk data yang sama. Untuk mengurangi kesalahan atau permasalahan yang terjadi maka diperlukannya pengembangan sistem informasi pembuatan Daily Report produksi Dies yang sedang berjalan supaya bisa mengurangi kesalahan karena dalam memasukkan data daily report. Metodologi pengembangan sistem yang menggunakan SDLC dengan model Waterfall yang memiliki 6 pengembangan tahapan yang dipergunakan pada penelitian ini adalah System Engineering, Requirement Analysis serta Design. Sistem informasi pembuatan daily report produksi dies berbasis web yang dirancang dapat mengelola data berdasarkan daily report untuk mengurangi pencatatan manual perhitungan waktu produksi dies agar data yang disajikan sesuai dan dapat mengurangi kesalahan yang biasa terjadi ketika menggunakan sistem yang lama.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

algoritma

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Algoritma merupakan media publikasi hasil penelitian dosen maupun mahasiswa dalam kajian bidang Teknologi Informasi, Sistem Informasi, dan Rekayasa Perangkat ...