Jurnal Preventia
Vol 6, No 2 (2021)

Sarapan, Asupan Zat Gizi Makro Dan Cairan, Persepsi Kenyamanan Suhu Ruang Terhadap Persepsi Kinerja Pekerja

Selly Apliyanti Wulandari (Program Studi Gizi, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan, Universitas Esa Unggul)
Idrus Jus’at (Program Studi Gizi, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan, Universitas Esa Unggul)
Erry Yudhya Mulyani (Program Studi Gizi, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan, Universitas Esa Unggul)
Mertien Sa’pang (Program Studi Profesi Dietisien, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan, Universitas Esa Unggul)
Yulia Wahyuni (Program Studi Gizi, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan, Universitas Esa Unggul)



Article Info

Publish Date
02 Jan 2022

Abstract

Sebuah perusahaan tentu ingin memiliki sumber daya manusia yang berkualitas sehingga dapat menghasilkan kinerja yang baik, tetapi terkadang banyak perusahaan yang tidak memperhatikan kesehatan pekerjanya terutama tentang gizi pekerjanya, karena gizi merupakan salah satu aspek penting dalam meningkatkan kinerja dan produktivitas. Tujuan: Untuk mengetahui hubungan sarapan, asupan zat gizi makro, asupan cairan, dan persepsi kenyamanan suhu ruang kerja terhadap persepsi kinerja pekerja di PT. Intan Pertiwi Industri. Metode: Penelitian ini menggunakan desain Cross Sectional yang merupakan variabel independen maupun variabel dependen diamati dan diukur pada saat yang bersamaan. Jumlah sampel 59 responden. Pengambilan data menggunakan angket dan food record 2x24 jam. Analisis bivariat yang digunakan menggunalan uji korelasi pearson. Hasil: Terdapat hubungan yang signifikan antara energi sarapan, asupan protein, asupan lemak, dan persepsi kenyamanan suhu ruang kerja dengan persepsi kinerja P-value  kurang dari atau sama dengan 0,05. Terdapat hubungan hampir signifikan (borderline) antara asupan karbohidrat, asupan cairan dengan persepsi kinerja P-value kurang dari atau sama dengan 0,1. Kesimpulan: Ada hubungan antara energi sarapan, asupan protein, asupan lemak, persepsi kenyamanan suhu ruang kerja dengan persepsi kinerja. Ada hubungan tetapi kurang signifikan antara asupan karbohidrat, asupan cairan dengan persepsi kinerja.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

preventia

Publisher

Subject

Public Health

Description

Jurnal Preventia merupakan jurnal dari program studi ilmu kesehatan masyarakat. Jurnal Preventia terbit pertama kali bulan Juni tahun 2016. Terbit dua kali dalam satu tahun yaitu pada bulan Juni dan Desember, memuat artikel hasil penelitian dan hasil pemikiran dibidang Kesehatan ...