Jurnal Akuntansi dan Pajak
Vol 23, No 1 (2022): JAP : Vol. 23, No. 1, Februari 2022 - Juli 2022

ANALISIS PENGARUH TIME TO MATURITY, YIELD TO MATURITY, DAN COUPON, TERHADAP FAIR PRICE SUKUK PADA PASAR MODAL SYARIAH INDONESIA

Liya Ermawati (Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung)
Marheni Marheni (IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung)
Yulistia Devi (Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung)
Diah Mukminatul Hasimi (Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung)
Citra Etika (Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung)



Article Info

Publish Date
10 Feb 2022

Abstract

Pasar modal dalam lingkup perekonomian di suatu negara sangat penting sebagai media investasi dan wadah penyediaan modal bagi perusahaan untuk meningkatkan aktivitas perdagangannya. Sukuk merupakan salah satu instrumen yang ada di Pasar Modal Syariah. Pasar modal syariah di Indonesia memiliki regulasi yang mengatur tentang Harga wajar (Fair Price) pada instrument Sukuk. Fair Price dijadikan sebagai acuan dalam penilaian harga pasar wajar serta penyajian Laporan Keuangan bagi Lembaga Keuangan serta manager investasi. IBPA menilai banyak masyarakat Indonesia atau pelaku obligasi di pasar sekunder, khususnya ritel belum memahami harga pasar obligasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh secara parsial maupun simultan variabel time to maturity, yield to maturity, dan Coupon, terhadap Fair Price Sukuk Korporasi. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu teknik purposive sampling. Jumlah sampel dalam penelitian ini yaitu 15 seri Sukuk selama periode 2018-2020. Data diperoleh dari website Otoritas Jasa Keuangan (OJK), PT.Bursa Efek Indonesia, PT.Penilai Harga Efek Indonesia, serta website PT.Pemeringkat Efek Indonesia. Metode analisis data yang digunakan adalah Analisis Regresi Linier Berganda dengan bantuan program computer Eviews-9. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengaruh variabel secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Fair Price Sukuk Korporasi. Variabel coupon berpengaruh positif dan signifikan, time to maturity tidak berpengaruh positif dan signifikan, variabel yield to maturity berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Fair Price Sukuk Korporasi.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jap

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Akuntansi dan Pajak (JAP) diterbitkan dua kali setahun (Januari dan Juli) oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi - AAS ...