Menara Ilmu
Vol 16, No 1 (2022): VOL. XVI NO.1 JANUARI 2022

HUBUNGAN ANTARA STATUS GIZI DAN AKTIVITAS FISIK DENGAN KEBUGARAN KARDIORESPIRASI PADA SISWA UMUR 8 - 14 TAHUN SMP MUHAMMADIYAH PLUS KOTA BATAM

Yuli Mariany (Unknown)
Cica Maria (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Jan 2022

Abstract

Hubungan Antara Status Gizi dan Aktivitas Fisik dengan Kebugaran Kardiorespirasi pada Siswa Umur 8 – 14 Tahun SMP Muhammadiyah Plus Kota Batam Tahun 2018.Kebugaran kardiorespirasi yang baik, selain dipengaruhi oleh aktivitas fisik  juga dibutuhkan status gizi yang baik. Makin baik status gizi seseorang, semakin baik mereka dalam melakukan pekerjaannya (Setyawan, 2017). Tujuan Penelitian ini secara umum yaitu untuk mengetahui hubungan antara status gizi dan aktivitas fisik dengan kebugaran kardiorespirasi pada siswa umur 8 – 14 tahun SMP Muhammadiyah Plus Kota Batam Tahun 2018. Metode penelitian ini adalah analitik observasional dengan pendekatan cross sectional yang dilakukan di SMP Muhammadiyah Plus pada bulan Oktober. Teknik pengambilan sampel yaitu simple random samplimg dengan jumlah sampel sebanyak 105 siswa. Hasil penelitian dianalisis dengan Spearman Rank. Hasil penelitian sampel 105 siswa, pada hasil status gizi dengan kebugaran kardiorespirasi diperoleh 29 (27,6%) normal dan 26 (24,7%) gemuk mengalami sangat buruk. Sebanyak 1 (0,9%) kurus, 27  (25,7%) normal, dan 1 (0,9%) gemuk, mengalami buruk,. Sebanyak 11 (10,4%) normal mengalami cukup. Sebanyak 8 (7,6%) normal mengalami baik. Sebanyak 2 (1,9%) normal mengalami sangat baik. Pada hasil aktivitas fisik dengan kebugaran kardiorespirasi 38 (36,1%) rendah, (14,2%) sedang, dan 2 (1,9%) tinggi mengalami sangat buruk. Sebanyak 3 (2,8%) rendah dan 26 (24,7%) sedang mengalami buruk,. Sebanyak 4 (3,8%) sedang dan 7 (6,6%) tinggi mengalami cukup. 5 (4,7%) sedang dan 3 (2,8%) tinggi mengalami baik. Sebanyak 2 (1,9%) tinggi mengalami sangat baik.  Hasil uji Spearman Rank didapatkan p = 0,000, dimana p < 0,05. Berdasarkan penelitian ini bahwa ada hubungan antara status gizi dan aktivitas fisik dengan kebugaran kardiorespirasi pada siswa umur 8 – 14 tahun SMP Muhammadiyah Plus Kota Batam Tahun 2018. Kata Kunci : Status Gizi, Aktivitas Fisik, Kebugaran Kardiorespirasi

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

menarailmu

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Education

Description

MENARA ILMU, Merupakan Jurnal Penelitian dan Kajian Ilmiah yang Diterbitkan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat. Penyunting menerima kiriman naskah hasil kajian dan penelitian untuk bidang Eksakta, pendidikan/sosial dan Agama Islam untuk ...