SIGMA: Jurnal Pendidikan Matematika
Vol 4, No 1: Juni 2012

MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI PENDEKATAN PROBLEM POSING

Abdul Rahman (Unknown)
Imran Imran (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2012

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian tindakan Kelas yang bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa yang dilakukan selama dua siklus yaitu 4 kali pertemuan Siklus I dan 4 kali pertemuan Siklus II. Obyek penelitian ini  adalah siswa Kelas VIID SMP Tut Wuri Handayani Makassar dengan jumlah siswa sebanyak 39 orang yang terdiri dari 20 orang laki-laki dan 19 orang perempuan dalam pokok bahasan Bilangan Bulat, pada Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2011/2012. Setelah diadakan tindakan, data yang terkumpul diolah dengan menggunakan analisis deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Pada Siklus I skor rata-rata yang dicapai setelah penerapan pendekatan problem posing dengan 51,92 dengan standar deviasi 22,023 dan ketuntasan belajar mencapai 33%. Pada Siklus II skor rata-rata siswa meningkat menjadi 68,72 dengan standar deviasi 17,908 dan ketuntasan mencapai 64%. Keaktifan siswa dalam proses belajar mengajar mengalami peningkatan, ini terlihat dengan meningkatnya jumlah siswa yang mengajukan pertanyaan, siswa yang menjawab pertanyaan guru, siswa yang rumusan soal dan jawaban benar, siswa yang mengumpulkan PR.  Dari hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa pendekatan problem posing dengan di SMP Tut Wuri Handayani Makassar dapat berjalan lancar sebagaimana yang diharapkan. Penerapan pendekatan problem posing dengan dapat meningkatkan hasil belajar siswa.

Copyrights © 2012






Journal Info

Abbrev

sigma

Publisher

Subject

Mathematics Other

Description

The aim of this journal is to publish research in mathematics education including teaching and learning, curriculum development, learning environments, teacher education, educational technology, and educational development from many kinds of research such as survey, research and development, ...