Unnes Journal of Mathematics
Vol 7 No 1 (2018)

PERBANDINGAN HASIL OPTIMASI PADA METODE BROWN’S ONE-PARAMETER DOUBLE EXPONENTIAL SMOOTHING MENGGUNAKAN ALGORITMA NON-LINEAR PROGRAMMING BERBANTUAN MATLAB

Novalia, Dyah (Unknown)
Sugiman, Sugiman (Unknown)
Sunarmi, Sunarmi (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2018

Abstract

Pemulusan eksponensial ganda satu parameter dari Brown merupakan salah satu pemulusan eksponensial dengan satu parameter, yaitu parameter . Beberapa algoritma nonlinear programming dapat digunakan untuk menyelesaikan masalah optimasi. Tujuan dari penulisan skripsi ini adalah mendapatkan nilai parameter optimal pada pemulusan eksponensial ganda satu parameter dari Brown menggunakan algoritma golden section, algoritma pencarian dikotomis dan algoritma kuadratis dengan bantuan software Matlab R2009a. Hasil perhitungan dari ketiga algoritma tersebut dibandingkan, lalu dilakukan peramalan menggunakan pemulusan eksponensial ganda satu parameter dari Brown. Pada penelitian ini, proses untuk mendapatkan parameter optimal dengan menggunakan algoritma golden section membutuhkan 16 iterasi hingga didapatkan nilai optimal sebesar dan MAPE sebesar 0,10719%. Algoritma pencarian dikotomis membutuhkan 13 iterasi hingga didapatkan nilai optimal sebesar dan MAPE sebesar 0,10720%. Sedangkan algoritma kuadratis membutuhkan 3 iterasi hingga didapatkan nilai optimal sebesar 0,206883 dan MAPE sebesar 0,10720%. Berdasarkan hasil perhitungan tersebut maka algoritma kuadratis lebih efektif karena jumlah iterasi yang dibutuhkan lebih sedikit sehingga waktu yang dibutuhkan juga lebih efisien

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

ujm

Publisher

Subject

Mathematics

Description

Unnes Journal of Mathematics (UJM) publishes research issues on mathematics and its apllication. The UJM processes manuscripts resulted from a research in mathematics and its application scope, which includes. The scopes include research in: 1. Algebra 2. Analysis 3. Discrete Mathematics and Graph ...