Akuntansi'45 : Jurnal Ilmiah Akuntansi
Vol. 2 No. 2 (2021): November : Jurnal Ilmiah Akuntansi

IMPLEMENTASI SISTEM INFORMASI MANAJEMEN KEPEGAWAIAN (SIMPEG) DALAM MENINGKATKAN KINERJA PEGAWAI NEGERI SIPIL PADA KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN BULUNGAN

Hamzah (Universitas Terbuka)
Ana Sriekaningsih (STIE Bulungan Tarakan)
Lina Warlina (Universitas Terbuka)



Article Info

Publish Date
15 Oct 2021

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah guna mengetahui pengaruh kegunaan Sistem Informasi Manajemen Kepegawaian terhadap kinerja pegawai, mengetahui pengaruh kemampuan sumber daya manusia terhadap kinerja pegawai, dan mengetahui pengaruh persepsi kemudahan penggunaan Sistem Informasi Manajemen Kepegawaian terhadap kinerja pegawai di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulungan. Explanatory atau penelitian penjelasan sebagai jenis yang dipilih dengan menggunakan data primer dan sekunder dari objek dan subjek penelitian berupa kuesioner. Sebagai populasi penelitian adalah seluruh pegawai di kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulungan sejumlah 42 pegawai. Teknik analisis data secara kuantitatif regresi linier berganda dengan bantuan software SPSS. Hasil penelitian telah disimpulkan bahwa variabel kegunaan SIMPEG memiliki pengaruh positif yang signifikan terhadap kinerja pegawai di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulungan. Variabel kemampuan SDM memiliki pengaruh positif yang signifikan terhadap lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulungan. Variabel persepsi kemudahan penggunaan SIMPEG memiliki pengaruh positif yang signifikan terhadap lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulungan. Variabel kegunaan SIMPEG, kemampuan SDM dan persepsi kemudahan penggunaan SIMPEG secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap kegunaan SIMPEG, kemampuan SDM dan persepsi kemudahan penggunaan SIMPEG terhadap kinerja pegawai Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulungan.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

akuntansi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Ekonomi Pembangunan, Akuntansi, Ekonomi Syariah, Perbankan, Perpajakan, Asuransi Niaga (Kerugian), Notariat, Bidang Ekonomi Lain Yang Belum Tercantum, Administrasi Keuangan (Perkantoran, Pajak, Hotel, Logistik, ...