Jurnal Pengabdian Masyarakat Manage
Vol 2, No 1 (2021): Februari

Upaya Peningkatan Produktivitas Melalui Legalisasi Dan Product Branding Keripik Tape

Pawestri Winahyu (Universitas Muhammadiyah Jember)
Akhmad Fahrur Rozi (Universitas Muhammadiyah Jember)
Imam Syaiqoni (Universitas Muhammadiyah Jember)
Mohammad Faesal Sodikin (Universitas Muhammadiyah Jember)



Article Info

Publish Date
28 Apr 2021

Abstract

Kabupaten Bondowoso memiliki brand sebagai Kota Tape. Sebagai komoditas asli Bondowoso, tape dinilai masih minim perhatian dan perlindungan dari pemerintah. Padahal, tape tidak sekedar menjadi komoditas bisnis, tetapi juga identitas budaya dan kebanggaan masyarakat Bondowoso. Ada banyak makanan olahan berbahan dasar ubi kayu atau singkong. Makanan olahan yang dihasilkan antara lain tape, proll tape, keripik singkong, brownies tape, suwar-suwir, dan dodol tape. Akan tetapi, muncul varian makanan yang unik berbahan dasar tape, yaitu keripik tape milik Bapak Mulyadi yang pada usahanya memiliki banyak sekali permasalahan yang dihadapi. Diantaranya: (1) belum memiliki nomor PIRT, SIUP dan NPWP; (2) Masih menggunakan pemasaran yang tergolong tradisional yaitu dengan menjual di tempat produksi / rumah pemilik; (3) alat produksi yang digunakan masih tergolong sederhana dan seadanya; (4) menjual keripik tape yang masih mentah (tidak digoreng); (5) serta yang paling riskan tidak memiliki nama usaha dan labeling pada kemasan produk keripik tape milik Bapak Mulyadi. Berdasarkan permasalahan yang dihadapi oleh home industri keripik tape Bapak Mulyadi ini, maka diharapkan setelah dilakukan pendampingan dan upaya dalam legalisasi serta product branding, usaha home industri keripik tape Bapak Mulyadi lebih berkembang dan dikenal karena sudah memiliki legalitas usaha.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

manage

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Physics Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat Manage adalah publikasi yang dikelola oleh Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Jember dan diterbitkan oleh Universitas Muhammadiyah Jember dengan Nomor p-ISSN: 2721-6608 dan e-ISSN: 2797-8451. Jurnal pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk menampung gagasan, ...