Jurnal Keperawatan Klinis dan Komunitas (Clinical and Community Nursing Journal)
Vol 3, No 1 (2019)

Pengaruh Penggunaan Bantal Menyusui terhadap Perlekatan Ibu-Bayi Selama Menyusui

Prillyantika Wismawati (Program Studi Ilmu Keperawatan, Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta)
Widyawati Widyawati (Departemen Keperawatan Anak dan Maternitas, Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta)
Wenny Artanty Nisman (Departemen Keperawatan Anak dan Maternitas, Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
01 Feb 2022

Abstract

Background: One of the most common problems in breastfeeding process experienced by post-partum mothers is the wrong breastfeeding position that makes the breastfeeding attachment between mother and baby becomes difficult. Using nursing pillow may help them to achieve the right and optimal breastfeeding attachment.Objective: To know the impact of the use of nursing pillow to the mother and baby’s attachment during breastfeeding process.Method: This study used Pre-Experimental-One Group Pretest Post-test design. The study was conducted from September 2017 until January 2018. The target of the study is breastfeeding mothers who had 7-21 days old babies and live near Umbulharjo 1 and Mantrijeron Primary Health Care. There were 35 respondents taken using consecutive technique. Data collection on the attachment of mothers and infants while breastfeeding is done using the LATCH assessment tool observation sheet. Respondents were given intervention to use nursing pillows for 5-10 minutes. Post-test data collection was carried out 1 week after the intervention. The data were analysed using Wilcoxon Test.Result: Statistically, the use of nursing pillow has significant impact on the breastfeeding attachment (p= 0,000) and each LATCH indicator described as follows: latch (p= 0,000), audible swallowing (p= 0,000), comfort (p= 0,000) and hold (p= 0,014). As for the indicator of type of nipple, the use of nursing pillow gave no significant impact (p= 0,180).Conclusion: The use of nursing pillow bring impact to the four indicator of LATCH but not in type of nipple indicator. ABSTRAKLatar Belakang: Masalah yang sering dialami oleh sebagian besar ibu pasca melahirkan yaitu ibu kesulitan melakukan perlekatan menyusui dengan benar karena posisi menyusui yang salah. Oleh karena itu diperlukan intervensi untuk membantu ibu dan bayi melakukan perlekatan menyusui yang benar dan optimal dengan menggunakan bantal menyusui.Tujuan: Untuk mengetahui pengaruh penggunaan bantal menyusui terhadap perlekatan ibu-bayi selama menyusui.Metode: Penelitian menggunakan Pre-Eksperimental-One Group Pre-test Posttest design. Penelitian ini dilakukan mulai September 2017 - Januari 2018 pada ibu menyusui dengan bayi usia 7-21 hari yang bertempat tinggal di sekitar Puskesmas Umbulharjo 1 dan Mantrijeron. Sebanyak 35 responden diperoleh dengan teknik consecutive sampling. Perlekatan ibu dan bayi saat menyusui dilakukan observasi menggunakan lembar LATCH assessment tool. Responden diberikan intervensi berupa penggunaan bantal menyusui selama 5-10 menit. Pengambilan data post test dilakukan 1 minggu setelah intervensi. Analisis data menggunakan Uji Wilcoxon.Hasil: Penggunaan bantal menyusui berpengaruh secara signifikan terhadap perlekatan menyusui secara umum (p= 0,000) dan di setiap indikator LATCH seperti berikut: latch (p= 0,000), audible swallowing (p= 0,000), comfort (p= 0,000) dan hold (p= 0,014). Sementara pada indikator type of nipple, penggunaan bantal menyusui tidak memberikan dampak yang signifikan (p= 0,180).Kesimpulan: Penggunaan bantal menyusui berpengaruh terhadap perlekatan Ibu-bayi selama menyusui, pada keempat indikator LATCH kecuali indikator type of nipple.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jkkk

Publisher

Subject

Nursing

Description

Jurnal Keperawatan Klinis dan Komunitas (Clinical and Community Nursing Journal) accepts novel research articles, case study, literature review, and psychometric testing articles in all field of clinical and community of nursing. This journal is published through peer-review process by nursing and ...