PublikA, Jurnal Ilmu Administrasi Negara
Vol 10, No 1 (2021): PUBLIKA, EDISI MARET 2021

IMPLEMENTASI KEBIJAKAN KELUARGA BERENCANA DI DESA SEMPERIUK A KECAMATAN JAWAI SELATAN KABUPATEN SAMBAS

Sri E1012161087 Wahyuni (Fisip Untan)
Hardilina Hardilina (Fisip Untan)
Erdi Erdi (Fisip Untan)



Article Info

Publish Date
29 Mar 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis mengenai Proses pelaksanaan Implementasi Kebijakan Keluarga Berencana  Didesa semperiuk A kecamatan Jawai Selatan Kabupaten Sambas. Permasalahan yang ada di Implementasi kebijakan ini adalah Rendahnya pengetahuan Aseptor dalam  pemilihan metode kontrasepsi  yang menyebabkan Tidak Berjalannya Program KB dalam penurunan angka kelahiran. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Peneliti ini bisa memperoleh informasi melalui teknik wawancara, observasi,dan dokumentasi. Teori yang digunakan Jones(dalamwidodo2006, 90) dimana ada tiga tahap yaitu : 1) Pengorganisasian. Pelaksanaan dalam pembinaan serta pelayanan yang masih atau kurang efektif; 2)Interprestasi. Masih kurang optimal sudah dilakukan namun kenyataannya dilapangan masih ada saja masyarakat yang belum mendapatkan sosialisasi; 3) Aplikasi, belum optimal karena belum dirasakan ketercapaian hasil yang sesuai dengan tujuan kebijakan keluarga berencana. Saran hasil penelitian adalah;1)perlu di tingkatkan pembinaan dan menciptakan pelayanan primer 2) perlu memberikan sosialisasi aseptor dan masyarakat umum tentang KB, 3)perlu adanya kerja sama antara suku melayu setempat karena berbenturan dengan agama setempat. Kata kunci : Implementasi ,Kebijakan ,Keluarga Berencana. 

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

publika

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Publika adalah jurnal akses terbuka, dan peer-review. Tujuan utama kami adalah untuk menyebarluaskan artikel terkini dan asli dari para peneliti dan praktisi tentang berbagai masalah sosial dan politik kontemporer: kebijakan publik, administrasi pembangunan, manajemen ...