Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat
2019: 3. Pengembangan Usaha Mikro, kecildan Menengah (UMKM), Serta Ekonomi Kreatif

Peningkatan Kapasitas Dan Kualitas Layanan Bengkel Las Dan Cat Mobil “Dadi Mandiri” Di Dusun Bakungan, Wedomartani, Ngemplak, Sleman

Sudarja Sudarja (a:1:{s:5:"en_US"
s:36:"Universitas Muhammadiyah Yogyakarta,"
})



Article Info

Publish Date
23 Apr 2021

Abstract

Bengkel “Dadi Mandiri” (mitra) didirikan pada tahun 2009. Bengkel ini beralamat di Dusun Bakungan,Wedomartani, Ngemplak, Sleman. Posisi bengkel ini berada di pinggir jalan gang di dalam dusun, bukandi pinggir jalan raya. Pekerjaan yang dapat dikerjakan/dilayani di bengkel saat ini adalah auto bodyrepair dan poles bodi kendaraan. Permasalahan utama yang dihadapi mitra antara lain adalah:kapasitas bengkel rendah sehingga tidak dapat menerima pekerjaan/order dalam jumlah besar, kualitaspekerjaan belum sepenuhnya memuaskan pelanggan, masih sering mendapatkan complain dari customer,sumber daya manusia (SDM) yang bekerja di bengkel ini belum sepenuhnya menguasai ilmu yangberkaitan dengan pekerjaannya (metalurgi, teknik pengelasan, dan perlakuan permukaan logam), sertamanajemen bengkel kurang memadai. Kondisi-kondisi tersebut menyebabkan terbatasnya jumlahpelanggan dan tidak optimalnya pekerjaan di bengkel. Solusi yang ditawarkan untuk Bengkel “DadiMandiri” adalah: peningkatan kapasitas bengkel dengan cara upgrading dan diversifikasi peralatan kerja,upgrading kemampuan SDM dengan meberikan berbagai pelatihan, peningkatan kualitas manajemenbengkel. Program Pengabdian kepada Masyarakat ini dilaksanakan dengan tahapan: koordinasi denganmitra (pemilik bengkel), peningkatan kapasitas bengkel dengan cara upgrading dan diversifikasi peralatankerja, upgrading kemampuan SDM, peningkatan kualitas pemasaran, penyusunan laporan kegiatan,publikasi ilmiah.Luaran dan dampak dari program ini adalah terjadinya transfer of knowledge tentanghal-hal yang berkaitan dengan perbengkelan dari Tim Pengabdian kepada mitra, terjadinya peningkatankualitas pekerjaan di bengkel “Dadi Mandiri”, meningkatnya income bengkel, serta publikasi ilmiah daripelaksanaan program ini.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

psppm

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Economics, Econometrics & Finance Medicine & Pharmacology Social Sciences

Description

Prosiding Hasil Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat Lembaga Penelitian, Pubikasi, dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) Universitas Muhammadiyah Yogyakarta sebagai wujud diseminasi kegiatan ilmiah pengabdian masyarakat yang dilakukan sivitas akademika Perguruan Tinggi Negeri/Swasta di ...